DIGITAL LIBRARY



JUDUL:ALTERNATIF PERANCANGAN BALOK DAN PELAT BETON PRATEGANG DENGAN METODE POST-TENSION PADA MASJID UMAR BIN KHATTAB DI BATOLA
PENGARANG:MUHAMMAD ANDRI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-07-01


ALTERNATIF PERANCANGAN BALOK DAN PELAT
BETON PRATEGANG DENGAN METODE
POST-TENSION
PADA MASJID UMAR BIN KHATTAB DI BATOLA
Muhammad Andri, Arie Febry Fardheny
Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik, Universitas Lambung Mangkurat
Koresponden Penulis:
andrimuhammad490@gmail.com
ABSTRAK
Masjid Umar bin Khattab adalah masjid yang terletak di Barito Kuala,
Kalimantan Selatan. Masjid ini memiliki ruangan yang luas namun terlalu banyak
kolom interior di lantai tiga. Sehingga hal ini dapat mengganggu kenyamanan
karena jarak pandang terhalangi oleh kolom interior tersebut. Selain itu, kolom
interior tersebut juga dapat menyebabkan
shaf atau barisan shalat menjadi
terputus. Oleh karena itu, akan digunakan beton prategang pada balok dan pelat
sebagai bagian dari konstruksi bangunan masjid ini agar dapat meminimalkan
jumlah kolom interior. Sehingga, jarak pandang tidak terhalangi dan luas ruangan
masjid menjadi lebih besar.
Elemen yang direncanakan dalam perancangan ini adalah balok prategang,
pelat prategang, dan konsol pendek. Beton prategang dirancang berdasarkan pada
SNI 2847-2013 dan SNI 7833-2012 dengan menggunakan beton mutu tinggi
f’c
45 MPa dan baja prategang (tendon) dari strand 7 wire dengan mutu 1862 MPa.
Berdasarkan analisa perancangan, balok prategang dirancang menggunakan
balok berbentuk gabungan. Bentuk persegi di tumpuan dan bentuk I di lapangan
dengan dimensi 600 x 1270 mm dan panjang bentang 30 m. Pada balok prategang
terdapat 3 tendon dengan masing-masing terdiri dari 20
strand per tendon. Pelat
prategang dirancang menggunakan pelat dengan sistem dua arah dengan ukuran
15 x 30 m dan tebal 25 cm. Pada pelat prategang terdapat 90 tendon pada sisi
panjang pelat dan 45 tendon pada sisi pendek pelat yang tersusun sejajar. Masingmasing tendon terdiri dari 5
strand per tendon. Konsol pendek dirancang dengan
menggunakan tulangan tarik 7D19 dan tulangan sengkang 5D10-100.
Kata kunci: beton dan baja prategang, beton mutu tinggi, balok prategang, pelat
prategang, konsol pendek

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI