DIGITAL LIBRARY



JUDUL:“MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM MENGGALI INFORMASI TEKS NARASI DENGAN MENGGUNAKAN KOMBINASI MODEL KOPER SIRKUS (Coperactive Script, Think Pair and Share dan Course Review Hooray) SISWA KELAS 3 SDN MAWAR 4 BANJARMASIN”
PENGARANG:MUHAMMAD RIZAL NORHIDAYAT
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-07-14


ABTRAK

 

Norhidayat, M. R. 2020. Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Dalam Menggali Informasi Teks Narasi Dengan Menggunakan Kombinasi Model Koper Sirkus (Cooperactive Script, Think Pair And Share Dan Course Review Hooray) Siswa Kelas 3 Sdn Mawar 4 Banjarmasin, Skripsi Program S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Pembimbing: Drs. Mahmuddin, M.Pd.

Kata kunci: Menggali Informasi, Teks Narasi, Cooperactive Script, Think Pair And Share Dan Course Review Hooray.

Permasalahan dalam penelitian ini adalah kurangnya keterampilan siswa dalam menggali informai teks naras pada mata pelajaran Bahasa Indonesia. Faktor yang menyebabkan ialah peserta didik kurang terampil dalam hal menyimak bacaan yang sedang dibacakan dan kurangnya minat dalam belajar serta siswa masih terlihat malu-malu dalam menyampaikan pendapatnya. Hal ini membuat peserta didik pasif, cepat bosan dan malas untuk mengikuti proses belajar mengajar. Upaya yang dilakukan guru adalah dengan menggunakan kombinasi model pembelajaran Koper Sirkus (Cooperactive Script, Think Pair And Share Dan Course Review Hooray).

Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam 2 siklus. Adapun setting penelitian dilakukan di kelas 3 SDN Mawar 4 Banjarmasin dengan jumlah siswa 27 orang, 12 orang siswa perempuan dan 15 orang siswa laki-laki. Data kuantitatif diperoleh melalui teknik pengukuran dengan tes tertulis siswa, sedangkan data kualitatif diperoleh dari hasil observasi aktivitas guru dan siswa. Teknik analisa data menggunakan rata-rata dan persentase penskoran.

Hasil penelitian menunjukkan aktivitas guru dari skor 32 menjadi skor 34 dengan kriteria sangat baik, aktivitas siswa dalam mengikuti proses kegiatan pembelajaran dari persentase klasikal 66% menjadi persentase klasikal 96% dengan kategori sangat aktif, dan hasil belajar siswa dari 74% menjadi ketuntasan 100% dengan nilai rata-rata 96.

Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pada materi menggali informasi teks narasi menggunakan kombinasi model Koper Sirkus (Cooperactive Script, Think Pair And Share Dan Course Review Hooray) siswa kelas 3 SDN Mawar 4 Banjarmasin dapat meningkatkan aktivitas belajar menggali informasi teks narasi pada mata pelajaran Bahasa Indonesia.

Disarankan kepada guru hendaknya dapat menjadikan model ini sebagai salah satu alternatif dalam pembelajaran Bahasa Indonesia di Sekolah Dasar khususnya materi menggali informasi teks narasi

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI