DIGITAL LIBRARY



JUDUL:EVALUASI LAYANAN SISTEM E-SAMSAT BERBASIS MOBILE DI KOTA BANJARMASIN DENGAN METODE TECHNOLOGY ACCEPTANCE MODEL DAN IMPORTANCE PERFOMANCE ANALYSIS
PENGARANG:TRIANA RIFKAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-07-16


ABSTRAK

Penelitian ini mengenai penggunaan aplikasi E-Samsat di Kota Banjarmasin. Penelitian ini dilakukan di Kantor Samsat Banjarmasin II. Penelitian ini terhadap penggunaaan aplikasi E-Samsat menggunakan metode Technology Acceptance Model (TAM), untuk mengetahui bagaimana sikap pengguna, respon masyarakat Banjarmasin yang melakukan pembayaran pajak kendaraan bermotor menggunakan aplikasi E-Samsat maupun secara manual dan menggunakan metode Importance Performance Analysis (IPA) untuk memberikan penilaian pada pelayanan dan pemakaian E-Samsat,, dengan menggunakan kuadran kartesius. Penelitian ini menggunakan kueisioner untuk mendapatkan data. Kuesioner dibagikan kepada masyarakat Kota Banjarmasin dan masyarakat yang membayar pajak kendaraan bermotor di Kantor Samsat Banjarmasin II. Kueisioner yang diperoleh berjumlah 55 responden. Dari hasil analisis berdasarkan metode TAM dengan sikap pengguna. Persepsi tentang kemudahan penggunaan (Perceived Ease Of Use, Persepsi terhadap kemanfaatan (Perceived Usefulness), Sikap penggunaan (Attitude Toward Using), Perilaku untuk tetap menggunakan (Behavioral Intention To Use), Kondisi nyata penggunaan sistem (Actual System Usage). Metode Importance Performance Analysis (IPA) terletak pada kuadran mana item pernyataan yang sudah dijawab oleh responden.

Kata-kata Kunci: E-Samsat, TAM, IPA, Kota Banjarmasin, Diagram Kartesius

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI