DIGITAL LIBRARY



JUDUL:IMPLEMENTASI MODEL EXAMPLE NON EXAMPLE, TAKE AND GIVE, DAN METODE BERCERITA DALAM MENGEMBANGKAN ASPEK NILAI AGAMA DAN MORAL ANAK DI PAUD ISLAM TERPADU BINTANG QUR’ANI
PENGARANG:FAISAL
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-07-22


Faisal, 2020. “Implementasi Model Example Non Example, Take And Give, Dan Metode Bercerita Dalam Mengembangkan Aspek Nilai Agama Dan Moral Anak di PAUD Islam Terpadu Bintang Qur’ani”. Skripsi. Program Studi Guru Pendidikan Anak Usia Dini FKIP Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Pembimbing Dr. Novitawati, S.Psi., M.Pd

Kata kunci : Implementasi Kombinasi Model Example Non Example, Take And Give, Dan Metode Bercerita Dalam Mengembangkan Aspek Nilai Agama Dan Moral Anak.

         Perlunya pengembangan moral dan nilai-nilai agama sejak kecil yang dimulai pada anak usia dini, misalnya ketika guru atau orang tua membiasakan anak-anaknya untuk berperilaku sopan seperti mencium tangan orang tua ketika berjabat tangan, mengucapkan salam ketika akan berangkat dan mau berbagi mainan, mau bekerja sama, tidak marah, mau memaafkan, maka dengan sendirinya perilaku seperti itu akan menjadi suatu kebiasaan mereka sehari-hari.

         Berdasarkan jenisnya, penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif. Penelitian kualitatif adalah penelitian yang dimaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh obyek penelitian dengan cara deskriptif dalam bentuk kata-kata dan bahasa, pada suatu konteks khusus alamiah dan dengan memanfaatkan berbagai metode ilmiah.

Berdasarkan hasil penelitian dapat diambil beberapa kesimpulan. Kesimpulan tersebut dipaparkan sebagai berikut: 1) Secara garis besar Implementasi langkah-langkah Model Example Non Example, Take And Give, Dan Metode Bercerita dalam mengembangkan aspek nilai agama dan moral anak di Kelompok B PAUD Islam Terpadu Bintang Qur’ani , sudah dilakukan dengan baik. Pelaksanaan dilakukan dengan menggunakan Model Example Non Example, Take And Give, Dan Metode Bercerita  agar pembelajaran bervariatif. 2) Dalam indikator keberhasilan implementasi model pembelajaran Example Non Example, Take And Give, dan Metode Bercerita dalam mengembangkan aspek Nilai Agama Dan Moral anak di Kelompok B PAUD Islam Terpadu Bintang Qur’ani dapat disimpulkan bahwa upaya guru melalakukan pembelajaran yang variatif dengan mengkombinasi berbagai metode dan model pembelajaran menjadi langkah-langkah yang yang menarik sehingga anak antusias mengikuti pembelajaran dan juga untuk menunjang keberhasilan dari implementasi kombinasi tersebut. 3) Faktor pendukung dalam implementasi model pembelajaran Example Non Example, Take And Give, dan Metode Bercerita dalam mengembangkan aspek Nilai Agama Dan Moral anak di Kelompok B PAUD Islam Terpadu Bintang Qur’animeliputi: 1) adanya workshop 2) adanya papan pembiasaan dan papan nasehat 3) adanya sarana dan prasarana. faktor penghambat dalam implementasi model pembelajaran Example Non Example, Take And Give, dan Metode Bercerita dalam mengembangkan aspek Nilai Agama Dan Moral anak di Kelompok B PAUD Islam Terpadu Bintang Qur’animeliputi: 1) perbedaan pola asuh orang 2) kurangnya kerjasama dari orang tua murid, 3) waktu pembelajaran yang terbatas, 4) perbedaan kemampuan anak dalam mengikuti pembelajaran.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI