DIGITAL LIBRARY



JUDUL:MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MUATAN MATEMATIKA MATERI PENGOLAHAN DATA MENGGUNAKAN MODEL RESTORAN (REalistic mathematicS education, Teams games TOurnament, Reward And puNishment) PADA SISWA KELAS IVB SDN SUNGAI ANDAI 4 BANJARMASIN
PENGARANG:ASIH MINASARI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-07-28


 

ABSTRAK

 

Minasari, Asih. 2020. Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Muatan Matematika Materi Pengolahan Data Menggunakan Model RESTORAN (REalistic mathematicS education, Teams games TOurnament, Reward And puNishment)  Pada Siswa Kelas IVB SDN Sungai Andai 4 Banjarmasin. Skripsi Program Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Pembimbing : Dr. Novitawati, S.Psi., M.Pd.

 

 

 

Kata Kunci : Hasil Belajar, Realistic Mathematics Education (RME), Teams Games Tournament (TGT), Reward and Punishment, Matematika.  

 

 

 

Permasalahan dalam penelitian ini adalah siswa tidak menguasai konsep pembelajaran pengolahan data yang menyebabkan rendahnya hasil belajar pada mata pelajaran matematika materi pengolahan data.. Penyebab rendahnya hasil belajar siswa karena dalam melaksanakan kegiatan belajar guru tidak menggunakan model pembelajaran dalam menyampaikan materi, belum terlaksananya pembelajaran secara realistik, kurangnya pemahaman materi pengolahan data.. Oleh karena itu, perlu diadakan perbaikan melalui kombinasi model RESTORAN (REalistic mathematicS education, Teams games TOurnament, Reward And puNishment). Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kualitas aktivitas guru, aktivitas siswa, dan menganalisis hasil belajar siswa.

 

Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan kualitatif dengan jenis Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan dengan dua kali pertemuan. Subjek penelitian adalah siswa kelas IVB SDN Sungai Andai 4 Banjarmasin dengan jumlah 35 siswa. Data yang di ambil merupakan data kualitatif dan kuantitatif. Data kuantitatif diperoleh melalui tes tertulis secara berkelompok dan individu. Data kualitatif diperoleh melalui observasi aktivitas guru dan siswa. Indikator keberhasilan dalam penelitian ini adalah (1) aktivitas guru dikatakan berhasil dengan skor ≥26 pada kriteria sangat baik; (2) aktivitas siswa mencapai klasikal ≥82% dengan kategori sangat aktif dan aktif; dan (3) hasil belajar dikatakan berhasil jika secara individual siswa mencapai nilai ≥71 dengan klasikal 82%.

 

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa aktivitas guru Pertemuan I mencapai skor 22 kriteria baik, Pertemuan II mencapai skor 25 kriteria baik,. Aktivitas siswa pada pertemuan 1 mencapai 45% kriteria cukup aktif, pertemuan 2 mencapai 67,7% kriteria aktif. Hasil belajar siswa secara klasikal pada pertemuan I mencapai skor 58,1%,  dan pertemuan II mencapai skor 64,5%.

 

Berdasarkan temuan ini dapat disimpulkan bahwa kombinasi model RESTORAN (REalistic mathematicS education, Teams games TOurnament, Reward And puNishment) dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada muatan matematika materi pengolahan data di kelas IVB SDN Sungai Andai 4 Banjarmasin dan hipotesis dapat diterima. Saran bagi guru sebagai bahan pertimbangan dalam pemilihan model pembelajaran.

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI