DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH PEMBERIAN BEBERAPA ZPT ALAMI TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN SAWI (Brassica juncea L.)
PENGARANG:MARDHIANA -057
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-08-01


Sawi (Brassica juncea L.) adalah salah satu sayuran yang memiliki vitamin dan sumber gizi yang cukup lengkap. Sawi juga memiliki prospek nilai jual yang cukup tinggi, dikarenakan mudah ditemukan. Penggunaan bahan kimia yang terus berkelanjutan akan berakibat buruk pada lingkungan maupun pada makhluk hidup.Penggunaan ZPT alami adalah salah satu langkah untuk pengurangan penggunaan bahan kimia dalam kehidupan sehari-hari dibidang pertanian. Penggunaan zat pengatur tumbuh alami yang lebih ramah lingkungan dan lebih murah juga lebih mudah didapatkan seperti bawang merah, air kelapa dan tauge.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian dari beberapa ZPT alami terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman sawi. Penelitian ini menggunakan RancanganAcak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 1 faktor dengan 4 taraf perlakuan dan 5 kali ulangan. Perlakuan yang diaplikasikan yaitu M0 (kontrol/air), M1 (air kelapa), M2 (larutan bawang) dan M3 (larutan tauge). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pemberian ZPT alami tidak berpengaruh pada parameter tinggi tanaman, jumlah daun, panjang daun dan berat basah tanaman sawi. Serta belum adanya pemberian ZPT alami yang efektif pada perlakuan M0 (kontrol/air), M1 (air kelapa), M2 (larutan bawang) dan M3 (larutan tauge) terhadap semua parameter.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI