DIGITAL LIBRARY



JUDUL:REGULASI EMOSI SANTRIWATI PELAKU BULLYING DI PONDOK PESANTREN DARUL HIJRAH PUTERI MARTAPURA
PENGARANG:Dita Amanda Wulandari
PENERBIT:FAK.KEDOKTERAN
TANGGAL:2018-02-02


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aspek-aspek regulasi emosi, faktorfaktor apa saja yang mempengaruhi perilaku bullying dan bentuk bullying yang dilakukan santriwati di Pondok Pesantren Darul Hijrah Puteri Martapura. Penelitian ini menggunakan desain penelitian kualitatif. Pengambilan sample menggunakan purposive sampling dengan dua orang subjek. Teknik penggalian data menggunakan metode wawancara dan observasi. Pada penelitian ditemukan aspek-aspek yang dimiliki subjek mengarah kepada ketidakmampuan untuk mengontrol emosinya. Pada subjek M dan R keduanya mampu mengatasi permasalahannya sendiri apabila permasalahan yang dihadapinya dianggap ringan, namun apabila permasalahan yang dihadapinya dianggap berat maka kedua subjek akan memerlukan bantuan orang lain. Pada subjek M ketika ia dihadapkan dengan situasi yang kurang nyaman ia akan menghindarinya sedangkan pada subjek R ia akan menghadapinya dengan cara menyembunyikan apa yang ia rasakan. Pada subjek M ia pernah membentak saat berbicara dan pernah menghentak meja disaat marah, sedangkan pada subjek R teman-teman subjek menganggap subjek R ialah orang yang ceria, tidak pernah marah, dan dewasa. Subjek M adalah orang yang sering meluapkan emosinya namun terkadang dapat bersikap sabar, sedangkan subjek R adalah orang yang sering memendam emosinya. Faktor keluarga, sekolah dan kepribadian melatarbelakangi subjek M dan subjek R menjadi pelaku bullying. Pada subjek M dan R keduanya melakukan bullying secara verbal, namun pada subjek M juga melakukan bullying secara psikologis.
 
Kata Kunci : Regulasi Emosi, Santriwati, Pelaku Bullying.
 
 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI