DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGEMBANGAN SOAL GEOMETRI BERDASARKAN TEORI VAN HIELE UNTUK MENGUKUR TINGKAT BERPIKIR GEOMETRI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS TINGKAT SMP
PENGARANG:IRMAYANTI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-08-20


Geometri dipandang sebagai salah satu cabangmatematika yang memuat banyak konsep. Salah satu teori belajar yang memfokuskan dalam pengajaran geometri adalah teori Van Hiele. Bidang geometri juga salah satu materi yang dipelajari di sekolah inklusi. Sekolah inklusi adalah sekolah yang menerapkan pendidikan inklusi di mana siswa berkebutuhan khusus bisa belajar bersama-sama dengan siswa normal lainnya. Kurikulum yang digunakan siswa berkebutuhan khusus sama dengan kurikulum regular, namun terdapat modifikasi dengan mempertimbangkan tahap perkembangan dan karakteristik siswa berkebutuhan khusus. Contohnya pada siswa dengan kategori slow learner terdapat keringanan terhadap KKM. Siswa slow learner adalah siswa dengan tingkat pemahaman rendah di dalam kelas inklusi. Oleh sebab itu, penting untuk mengetahui kemampuan mereka agar guru bisa mengatur penyampaian materi di kelas inklusi sehingga siswa dengan kemampuan intelektual rendah tidak jauh tertinggal. Geometri adalah salah satu bidang matematika yang berhubungan dengan anak berkebutuhan khusus karena biasanya mereka melalui serangkaian tes psikologi juga tes IQ yang berhubungan dengan geometri. Sehingga penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk berupa soal geometri berdasarkan teori Van Hiele untuk mengukur tingkat berpikir geometri anak berkebutuhan khusus kategori slow learner yang valid.Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian pengembangan dengan model pengembangan tipe formative research Tessmer. Namun, dalam pengembangan ini hanya sampai pada tahap expert review akibat terjadinya pandemik covid 19, sehingga tidak memungkinkan untuk dilaksanakannya uji empirik. Hasil penelitian berupa lima butir soal uraian tentang segi empatyang disusun berdasarkan teori Van Hiele yang valid. Valid dari segi materi, konstruk, bahasa, kesesuaian Van Hiele dan kesesuaian dengan karakteristik siswa slow learner yang dinilai oleh empat validator. Berdasarkan hasil analisis diperoleh daritahap expert review, rata-rata validitas soal secara logis yang dikembangkansebesar 3,3 yang menunjukkan kriteria valid.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI