DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH KONSEP DIRI DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP MINAT BELI IPHONE XR (STUDI PADA MASYARAKAT YANG BERUSIA 15-64 TAHUN DI KOTA BANJARMASIN)
PENGARANG:MUHAMMAD ZAINUL AMBIA SAMAWI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-08-26


ABSTRAK

            Muhammad Zainul Ambia Samawi. D1C115223, 2015, pengaruh konsep diri dan kualitas produk terhadap minat beli iPhone XR (studi pada masyarakat yang berusia 15-64 tahun di Kota Banjarmasi). Penelitian ini dibimbing oleh Bapak Sarwani S.Sos M.Med.Kom dan Bapak Achmad Bayu Chandrabuwono S.Ikom.,M.A.

            Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh konsep diri (X1) dan kualitas produk (X2) terhadap minat beli (Y) iPhone XR di Kota Banjarmasin.

            Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan tipe penelitian asosiatif. Sampel yang diambil sebanyak 348 orang, teknik pengambilan sampel menggunakan metode cluster sampling, teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner, observasi, dan studi kepustakaan, serta analisis data menggunakan regresi linear berganda dengan derajat kesalahan 5% dan menggunakan aplikasi SPSS 23.0 untuk windows.

            Hasil pengujian hipotesis untuk variabel Konsep Diri (X1) nilai  signifikasi sebesar 0,000 < 0,05 dengan nilai Thitung (6,836) > Ttabel (1,966) yang berarti ada pengaruh signifikan antara Konsep Diri (X1) dengan Minat Beli (Y) secara parsial.Sedangkan untuk variabel Kualitas Produk (X2) dengan nilai signifikasi 0,000 <0,05, dengan nilai Thitung (15,998) > Ttabel (1,966) berarti ada pengaruh signifikan antara Kualitas Produk (X2) dengan Minat Beli (Y) secara parsial. Dari hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat pengaruh signifikan secara simultan antara Konsep Diri (X1) dan Kualitas Produk (X2) terhadap Minat Beli (Y) sebesar 58,6% dengan nilai Fhitung 244,229 dengan nilai R2 sebesar 0,586, dan dalam penelitian ini menjelaskan terdapat pengaruh konsep diri dan kualitas produk terhadap minat beli iPhone XR di Kota Banjarmasin.

Kata Kunci : Konsep diri, Kualitas Produk, Minat Beli.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI