DIGITAL LIBRARY



JUDUL:EFIKASI DIRI DAN MINAT BERWIRAUSAHA MAHASISWA DISABILITAS PRODI PKH MELALUI PENDIDIKAN KEWIRAUSAHAAN
PENGARANG:FITRI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-09-23


 

Kata Kunci : Disabilitas, Efikasi Diri, Minat Berwirausaha, Pendidikan Kewirausahaan

 

 

 

 

 

Permasalahan pada penelitian ini dilatarbelakangi oleh sulitnya penyandang disabilitas dalam memperoleh pekerjaan yang layak dan baik. Hal ini dikarenakan keterbatasan yang mereka miliki sehingga masih adanya bentuk diskriminasi yang diterima penyandang disabilitas dalam mencari pekerjaan. Berwirausaha kemudian dilirik sebagai salah satu alternatif masa depan yang bisa ditawarkan kepada penyandang disabilitas. Tujuan penelitian ini  ialah (1) mengetahui gambaran Efikasi Diri Berwirausaha Mahasiswa Disabilitas Program Studi Pendidikan Khusus FKIP ULM Banjarmasin, (2) mengetahui gambaran Minat Berwirausaha Mahasiswa Disabilitas Program Studi Pendidikan Khusus FKIP ULM Banjarmasin, (3) mengetahui Peranan Pendidikan Kewirausahaan dalam Efikasi Diri dan Minat Berwirausaha Mahasiswa Disabilitas Program Studi Pendidikan Khusus FKIP ULM Banjarmasin. Subjek dalam penelitian ini ialah sebanyak 7 mahasiswa disabilitas yang berkuliah di Prodi PKh.

 

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian deskriptif. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini ialah dengan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini yaitu proses pengumpulan data, reduksi data, display data dan penarikan kesimpulan.

(1)  Hasil penelitian terhadap efikasi diri mahasiswa disabilitas melalui pendidikan kewirausahaan menunjukkan bahwa 2 dari 7 mahasiswa disabilitas  yang memiliki efikasi diri untuk memulai berwirusaha ialah subjek dengan inisial S dan R dan 5 mahasiswa disabilitas lainnya dengan inisial A, D, E, El, dan I masih berada pada rendahnya rasa efikasi yang dimiliki untuk memulai berwirausaha. (2) Sedangkan hasil penelitian terhadap minat berwirausaha mahasiswa disabilitas melalui pendidikan kewirausahaan masih sangat minim, rendah atau sedikitnya mahasiswa disabilitas yang memiliki minat dalam memulai suatu wirausaha. Sebagaimana diketahui 2 diantaranya adalah mahasiswa dengan inisial D dan R yang memiliki keinginan untuk berwirausaha atau berminat dan 5 mahasiswa lainnya dengan inisial A, E, I, S, dan El berada pada keadaan tidak berminat untuk memulai wirausaha. (3) Kemudian pada hasil peranan pendidikan kewirausahaan terhadap efikasi diri dan minat berwirausaha bahwa yang benar-benar merasakan peran pendidikan kewirausahaan dalam memunculkan aspek efikasi diri dan minat berwirausha hanya ada satu mahasiswa dengan inisial R yang benar-benar merasakan peningkatan efikasi diri dan minat berwirausaha dalam dirinya,Hal ini dikarenakan bahwa subjek R memang memiliki kecenderungan dalam dunia berwirausaha, bagian ini senada dengan hobi subjek R pada bagian Bab III  dituliskan profil subjek R yang memiliki hobi memasak, pantomime,melukis dan berwirausaha serta selama proses pembelajaran pendidikan kewirausahaan berlangsung, subjek R terus mengikuti kegiatan pembelajaran tersebut baik yang di dalam kelas ataupun pembelajaran yang berada di luar ruangan. Kemudian 4 mahasiswa lainnya dengan inisial A, E, El, dan I masih belum merasakan peranan pendidikan kewirausahaan dalam peningkatan efikasi diri dan minat berwirausaha, dan 2 mahasiswa lainnya dengan inisial D dan S merasakan peran pendidikan kewirausahaan masih disalah satu aspek saja yaitu ada yang merasakan peningkatan pada efikasi diri saja dan ada yang merasakan pada aspek peningkatan minat berwirausaha saja.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI