DIGITAL LIBRARY



JUDUL:MENINGKATKAN KETERAMPILAN PROSEDURAL SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 DAHA UTARA DENGAN METODE PROBLEM SOLVING HELLER
PENGARANG:Nor Alina
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-09-23


Rendahnya keterampilan prosedural siswa kelas X SMA Negeri 1 Daha Utara dalam pembelajaran fisika mendorong peneliti untuk melakukan penelitian tindakan kelas. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan prosedural siswa dengan metode problem solving, yang secara khusus tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan: (1) keterlaksanaan RPP, (2) hasil belajar siswa, (3) keterampilan prosedural. Tahap penelitian ini mengikuti setting PTK Kemmis dan Mc Taggart yang terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Subjek penelitian yaitu siswa kelas X MIA 4 yang berjumlah 31 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) keterlaksanaan RPP selama proses pembelajaran mengalami peningkatan menjadi 89,62% di bandingkan siklus I sebesar 87,42%; (2) keterampilan prosedural siswa pada siklus I termasuk dalam kategori cukup terampil sedangkan pada siklus II telah meningkat dan termasuk dalam kategori terampil. (3) hasil belajar siswa secara klasikal mengalami peningkatan yaitu pada siklus I sebesar 38,71% dan pada siklus II sebesar 54,84%. Dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan metode problem solving dapat meningkatkan keterampilan prosedural siswa.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI