DIGITAL LIBRARY



JUDUL:KANDUNGAN FITOKIMIA AKAR, BATANG, KULIT, DAN DAUN POHON PELAWAN (Tristaniopsis merguensis)
PENGARANG:RIZAL RIFA I
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-10-08


 

Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis kandungan senyawa aktif alkaloid, flavonoid, steroid, triterpenoid, tanin, saponin, dan quinon, pada bagian akar, batang, kulit, dan daun pelawan dengan metode skrining sebagai pengujian fitokimia. Berdasarkan hasil penelitian pada pohon pelawan, bagian yang mengandung senyawa alkaloid hanya di bagian batang, daun, dan kulit, sedangkan di bagian akar tidak mengandung senyawa alkaloid. Senyawa flavonoid di bagian akar, batang, daun dan kulit memilikinilai negatif (-) yang artinya tidak ditemukan. Senyawa steroid tidak terdeteksi di bagian batang namun ditemukan di tiga bagian lain (akar, daun, dan kulit). Senyawa triterpenoid positif ditemukan di bagian kulit. Senyawa tannin, saponin, dan quinon terdapat di semua bagian akar, batang, daun, dan kulit.

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI