DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Keterampilan Menulis Narasi Peserta Didik Kelas VII-E SMP Negeri 15 Banjarmasin
PENGARANG:USWATUN HASANAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-10-14


Keterampilan  menulis  merupakan  sebuah  keterampilan  berbahasa  yang harus  dikuasi  setiap  peserta  didik  dalam  proses  pembelajaran,  terutama  dalam pembelajaran  bahasa  Indonesia.  Melalui  menulis,  peserta  didik  dapat mengungkapkan  ide  atau  gagasan  dalam  bentuk  karangan  atau  tulisan. Tujuan  penelitian  ini  ialah  mengetahui  dan  mendeskripsikan  keterampilan menulis  narasi (cerita fantasi)  peserta didik SMP Negeri 15 Banjarmasin. Metode  penelitian  yang  digunakan  ialah  deskriptif  dengan  pendekatan kualitatif  .  Data  diperoleh  melalui  observasi  dan  dokumentasi.  Data  utama penelitian  ini  ialah  lembar  kerja  hasil  tulisan  peserta  didik  dalam  menulis narasi  (cerita  fantasi)  dengan  analisis  data  melalui  berbagai  aspek  yaitu  judul, orientasi,  komplikasi,  resolusi,  orisinalitas  ide,  kreativitas  pengembangan cerita  dalam  keterampilan  menulis  narasi  (cerita  fantasi).  Sumber  data penelitian  ialah  peserta  didik  kelas  VII-E  SMP  Negeri  15  Banjarmasin  yang berjumlah 29 orang.   Berdasarkan  penelitian  keterampilan  menulis  narasi  (cerita  fantasi) peserta  didik  kelas  VII-E  SMP  Negeri  15  Banjarmasin,  dapat  disimpulkan bahwa  peserta  didik  yang  dikategorikan  kurang  terampil  ada  8  (delapan) orang  (27,59  %);  peserta  didik  yang  dikategorikan  cukup  terampil  ada  13 (tiga  belas)  orang  (44,82  %)  dan  peserta  didik  yang  dikategorikan  terampil ada  8  (delapan)  orang  (27,59  %)  berdasarkan  beberapa  aspek  yaitu  judul, orientasi, komplikasi, resolusi, orisinalitas ide dan kreativitas pengembangan  cerita. 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI