DIGITAL LIBRARY



JUDUL:IMPLIKATUR PERCAKAPAN DALAM DIALOG INTERAKTIF HOTMAN PARIS SHOW INEWS
PENGARANG:SITI NIA AUDINA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-11-16


Penelitian ini menganalisis implikatur percakapan dalam dialog interaktif Hotman Paris Show INEWS dengan narasumber dari episode di bulan Juli-Agustus 2019. Penelitian ini memiliki tiga tujuan yaitu bagaimana wujud implikatur, bagaimana maksud implikatur, dan bagaimana implikatur konvensional Teori dasar yang digunakan peneliti adalah teori tindak tutur d ari Searle, yakni tindak tutur representatif, komisif, direktif, dan ekspresif.

Penelitian ini termasuk jenis penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data penelitian ini adalah vidio dialog interaktif Hotman Paris Show INEWS, data dalam penelitian ini berupa tuturan-tuturan yang dicurigai mengandung implikatur percakapan. Pengumpulan data penelitian ini menggunakan metode simak dengan teknik catat. Instrumen dalam penelitian ini yaitu peneliti itu sendri yang berupa alat pengumpul data utama. Analisis data yaitu mengidentifikasi, mengklasifikasi atau mengelompokkan data. Selanjutnya menginterpretasikan atau menafsirkan data serta mendeskripsikan hasil analisis data.

Hasil dari penelitian ini adalah (1) penelitian menemukan empat wujud implikatur percakapan yakni representatif, komisif, direktif, dan ekspresif. (2) peneliti menemukan delapan maksud implikatur percakapan berupa tindak tutur, yakni menyatakan, menjelaskan, memberikan kesaksian, mendesak, menolak, mengakui, menyindir, memberitahukan. (3) peneliti menemukan sembilan tuturan implikatur konvensional.

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI