DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Pengembangan Handout Nypa fruticans Wurmb. (Nipah) di Kawasan Mangrove Pesisir Sungai Rasau Sebagai Bahan Pengayaan Konsep Keanekaragaman Hayati di SMA
PENGARANG:RISKI MAULIDA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-11-17


 

Pengembangan bahan ajar dibuat untuk mempermudah pendidik untuk mencapai tujuan pembelajaran serta untuk menambah wawasan peserta didik, salah satu bahan ajar tersebut berupa handout. Handout merupakan bagian dari sumber belajar dengan segala bentuk bahan yang digunakan untuk membantu pendidik dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran.Pengembangan bahan ajar berbasis lokal dilakukan untuk meningkatkan pemahaman dan hasil belajar siswa. Salah satu pemanfataan lingkungan adalah dengan mengkaji potensi lokal yang ada di lingkungan sekolah. Keberagaman  tumbuhan di daerah mangrove cukup besar dan beragam salah satunya adalah Nipah. Penelitian dan pengembangan bertujuan untuk menganalisis pengembangan handoutNypa fruticans Wurmb. (Nipah) di Kawasan Mangrove Pesisir Sungai Rasau sebagai bahan pengayaan keanekaragaman hayati terhadap siswa SMA. Model pengembangan menggunakan Tesmer (1998) sampai tahap tahap evaluasi diri (Self evaluation) dan uji pakar (expertreview). Metode penelitan dan pengembangan menggunakan langkah-langkah pengembangan handout, analisis data validitas handout tumbuhan Nypa fruticans Wurmb.dengan menggunakan rumus skor validitas yang meliputi 3 aspek kelayakan, yaitu aspek kelayakan isi, kelayakan penyajian dan penilaian bahasa. Hasil penilaian validitas handout yang dikembangkan dinyatakan sangat valid dengan memperoleh skor rata-rata pada aspek kelayakan isi yaitu 91,20%, skor rata-rata pada aspek kelayakan penyajian yaitu 95%, dan skor rata-rata pada aspek penilaian bahasa yaitu  88,46 % sehingga handoutyang telah dikembangkan dapat digunakan sebagai materi pengayaan konsep Keanekaragaman Hayati di SMA.

 

 

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI