DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGGUNAAN KOMBINASI MODEL PEMBELAJARAN EXPLICIT INSTRUCTION, MIND MAPING, DAN MAKE A MATCH DALAM MENINGKATKAN AKTIVITAS PEMBELAJARAN IPA MATERI SIKLUS AIR TEMA 8 LINGKUNGAN SAHABAT KITA PADA SISWA KELAS V SDN SUNGAI JINGAH 6 BANJARMASIN
PENGARANG:MUHAMMAD FAISAL AMRULAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-11-18


ABSTRAK Amrulah, Muhammad Faisal.(2020). Penggunaan Kombinasi Model Pembelajaran Explicit Instruction, Mind Maping, Dan Make A Match Pembelajaran IPA Materi Siklus Air Tema 8 Lingkungan Sahabat Kita Pada Siswa Kelas V Sdn Sungai Jingah 6 Banjarmasin. Skripsi Program Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Pembimbing Dr. Novitawati, S.Psi, M.Pd Kata kunci: aktivitas belajar, metode pembelajaran, model pembelajaran, Explicit Instruction, Mind Mapping, Make A Match, siklus air Ilmu pengetahuan alam atau yang sering kita panggil IPA adalah salah satu pelajaran yang termuat pada kurikulum 2013 yang berbasis tematik. Dalam pembelajaran tematik tentu ada variasi dan gaya belajar yang berbeda dengan kurikulum 2006 atau KTSP yang mana pada kurikulum 2013 lebih banyak menggunakan model pembelajaran dan metode-metode yang variatif. Pembelajaran yang variatif digunakan untuk menghindari pembelajaran satu arah sehingga terciptanya pembelajaran dua arah yang aktif dan menyenangkan. Dalam penelian ini akan menyertakan kombinasi model pembelajaran Explicit Instruction, Mind Maping, dan Make A Match guna untuk melihat aktivitas siswa. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yang dilaksanakan satu kali pertemuan. Adapun yang menjadi subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SDN Sungai Jingah 6 Banjarmasin tahun pelajaran 2019/2020 yang berjumlah sebanyak 20 orang. Data kualitatif didapatkan melalui observasi dan wawancara bersama guru dan aktivitas siswa. Peneliti mengambil fokus penelitian; 1) Bagaimana penerapan kombinasi model pembelajaran explicit instruction, mind maping, dan make a match pembelajaran ipa materi siklus air tema 8 lingkungan sahabat kita pada siswa kelas v sdn sungai jingah 6 banjarmasin ? 2) Bagaimana keberhasilan kombinasi model pembelajaran explicit instruction, mind maping, dan make a match pembelajaran ipa materi siklus air tema 8 lingkungan sahabat kita pada siswa kelas v sdn sungai jingah 6 banjarmasin ? 3) Apa saja kekurangan dan kelebihan model pembelajaran explicit instruction, mind maping, dan make a match pembelajaran ipa materi siklus air tema 8 lingkungan sahabat kita pada siswa kelas v sdn sungai jingah 6 banjarmasin ?. Dari segi metode pembelajaran yang digunakan untuk pelaksanaan proses pembelajaran di SDN Sungai Jingah 6 Banjarmasin sudah berjalan dengan baik, keberhasilan kombinasi model pembelajaran sudah sesuai dengan hasil yang diharapkan dan membuat siswa lebih aktif dalam pelajaran, kekurangan model pembelajaran sudah teratasi dengan kelebihan model pembelajaran tersebut.
Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI