DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PEMBELAJARAN MENULIS CERITA PENDEK BERDASARKAN PENGALAMAN PRIBADI PESERTA DIDIK KELAS XI MAN 2 MODEL BANJARMASIN
PENGARANG:RAUDHATUL MARDHIYAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-11-23


Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan proses pembelajaran yang dilakukan meliputi aktivitas pendidik, aktivitas peserta didik, dan hasil belajar dalam menulis cerita pendek berdasarkan pengalaman pribadi peserta didik kelas XI MAN 2 Model Banjarmasin. Penelitian ini tergolong jenis penelitian deskriptif-kualitatif. Data penelitian ini berupa RPP, hasil tulisan cerita pendek, dan hasil transkripsi video. Sumber data penelitian ini yaitu Rusmini, S.Ag, M.Pd., peserta didik kelas XI MIPA 5 yang berjumlah 30 orang, RPP, arsip nilai tugas, dan hasil transkripsi. Instrumen penelitian yaitu lembar observasi dan kamera ponsel. Teknik pengumpulan data dengan observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data dengan  reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian memperoleh data bahwa aktivitas pendidik meliputi tiga kegiatan. Kegiatan tersebut yaitu kegiatan pendahuluan, inti, dan penutup. Berdasarkan hasil observasi, persentase yang dicapai pendidik saat pelaksanaan pembelajaran, yaitu 82,77% (baik). Untuk hasil observasi berdasarkan aktivitas peserta didik, nilai yang dicapai yaitu 75(aktif).Untuk penilaian, pendidik menggunakan aspek sikap, pengetahuan, dan keterampilan. Hasil belajar yang didapatkan secara keseluruhan mendapatkan kriteria sangat baik dan baikkarena berada di atas KKM 75 (cukup baik).

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI