DIGITAL LIBRARY



JUDUL:HUBUNGAN INTENSITAS BERMAIN GAME ONLINE PUBG DENGAN SELF ESTEEM PADA REMAJA AKHIR DI KALIMANTAN SELATAN
PENGARANG:RESA CRISTIN MUNTHE
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-11-25


Masa remaja merupakan pencariaan identitas diri, perkembangan identitas diri pada remaja tidak dapat dipisahkan dari self esteem. Salah satu faktor yang memberikan kontribusi pada perkembangan self esteemdiantaranya ialah aktivitas populer seperti game online. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan intensitas bermain game online PUBG dengan self esteem. Subjek pada penelitian ini merupakan remaja akhir di Kalimantan Selatan dengan rentang usia 15-18 tahun, dengan teknik sampel purposive sampling. Metode pengumpulan data menggunakan angket intensitas bermain game online PUBG dengan empat pilihan respon dan skala self esteem dengan lima pilihan respon. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis korelasi product moment dari Karl Pearson. Hasil analisis menunjukan terdapat hubungan intensitas bermain game online PUBG dengan self esteem dengan nilai korelasi sebesar 0,442 dan taraf signifikansi 0,000. Semakin tinggi intensitas bermain game online PUBG maka semakin tinggi self esteem, dan sebaliknya. Hubungan intensitas bermain game online PUBG dengan self esteem adalah sebesar 19,5% sedangkan 80,5% sisanya adalah dari faktor-faktor lain yang tidak diteliti pada penelitian ini.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI