DIGITAL LIBRARY



JUDUL:KINERJA PEGAWAI PERWAKILAN BADAN KEPENDUDUKAN DAN KELUARGA BERENCANA NASIONAL PROVINSI KALIMANTAN SELATAN
PENGARANG:KHAIRUNISA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-11-26


 

ABSTRAK

 

Khairunisa, 1610411320010, 2020, Kinerja Pegawai Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional Provinsi Kalimantan Selatan. Bimbingan Avela Dewi.

 

Permasalahan yang terjadi terkait dengan fenomena kinerja pegawai yang dapat diketahui ketika masih sering terjadinya kesalahan dalam pelaksanaan pekerjaan seperti surat masuk yang hanya didata pada buku tanda terima tetapi suratnya lupa untuk diarsipkan sehingga terkadang ketika surat itu dicari sulit untuk menemukannya karena tidak tertatanya arsip surat menyurat. Selain itu pegawai masih bergantung pada pegawai yang lain untuk menyelesaikan tugas yang menjadi tanggung jawabnya, tugas pengelolaan arsip yang seharusnya dibebankan pada pegawai arsip menjadi dilaksanakan bersama- sama. Tujuan dalam penelitian ini (1) Mengetahui dan mendeskripsikan kinerja pegawai Perwakilan  Badan Kependudukan dan  Keluarga Berencana Nasional Provinsi Kalimantan Selatan. (2) Mengetahui dan mendeskripsikan faktor- faktor yang mempengaruhi kinerja pegawai Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional  Provinsi Kalimantan Selatan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data yakni wawancara, dokumentasi, observasi dan dokumen.

 

Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) Kinerja pegawai Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional Provinsi Kalimantan Selatan dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsi masing- masing bidang dapat dikatakan sudah baik karena bisa melaksanakan semua tugas dengan baik terutama diperkuat dengan adanya Sasaran Kerja Pegawai (SKP) yang wajib harus dilaksanakan semua tugas yang dicantumkan dalam Sasaran Kerja Pegawai tersebut, yang mana Sasaran Kerja Pegawai itu merupakan target yang harus dicapai setiap pegawai sesuai dengan subbidangnya masing- masing. (2) Faktor yang mempengaruhi kinerja pegawai Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional Provinsi Kalimantan Selatan terdapat dua faktor yakni faktor individual dan faktor kepemimpinan.

 

Penelitian ini menyarankan bagi seluruh pegawai Perwakilan BKKBN Provinsi Kalimantan Selatan agar selalu meningkatkan kinerja dan  inisiatif setiap individu pegawai serta lebih memahami lagi tugas pokok dan fungsi beserta tanggungjawabnya terhadap pekerjaan. Untuk instansi terkait perlunya penambahan pegawai agar terbantu dan beban kerja lebih ringan serta pembagiannya sama rata. Dan diperlukan adanya pelatihan maupun pengembangan terhadap pegawai agar kinerja yang dicapai oleh pegawai pada semua bidang dapat ditingkatkan lagi dalam segala aspek terutama IT.

 

 

 

Kata kunci: Kinerja Pegawai, Perwakilan BKKBN Provinsi Kalimantan Selatan.

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI