DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PERILAKU PEMILIH ELIT DALAM PEMILIHAN KEPALA DAERAH DI KECAMATAN SELAT KABUPATEN KAPUAS TAHUN 2012
PENGARANG:Ninda Cyntia
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-12-02


ABSTRAK

Tujuan penelitian ialah untuk mengetahui bagaimana perilaku pemilih elit dalam pemilihan kepala daerah Kecamatan Selat Kabupaten Kapuas.

Peneliti menggunakan metode kualitatif deskriptif serta menggunakan tiga teknik pengumpulan data yaitu observasi,wawancara, dokumen yang berkaitan dengan penelitian, informan kunci meliputi Pemilih, Tokoh agama, dan Damang(tokoh adat). Prosedur pengolahan data yaitu dengan, mengumpulkan data terlebih dahulu, kemudian, mereduksi data, menyajikan data dan membuat kesimpulan.

Hasil dari penelitian menunjukkanpara pemilih elit memilih karena faktor jabatan, pendidikan, pekerjaan dan agama. Pendekatan sosiologislah yang cenderung digunakan para pemilih. Hal ini karena pemilih menentukan pilihan kepada kandidat lebih melihat dari figur sang kandidat. Faktor sosiologis masyarakat sangat menentukan pilihan politiknya terutama disisi agama, mereka lebih cenderung memilih berdasarkan kesamaan agama yang dianut. Pemilih cenderung melihat sosok figur dari kandidat, meski sudah diberi hadiah ( bisa berupa uang dan barang), tidak cukup untuk mempengaruhi keputusan seseorang untuk menentukan pilihan.Orientasi pemilih terhadap isu-isu yang sedang berkembang khususnya sosial politik dan orientasi seseorang terhadap kandidat, serta memilih untuk tunjuan diri sendiri dengan alternatif mana yang maksimal baginya menjadi pertimbangan dalam menentukan memilih kandidat.

Saran penulis dalam penelitian ini adalah perlu diadakannya kajian tentang perilaku pemilih elit politik yang lebih mendalami lagi agar lebih komprehensif lagi, karena pemilih merupakan sendi-sendi dalam demokrasi yang dijalankan oleh Negara Indonesia.

Kata Kunci : Perilaku Pemilih Elit, Kepala Daerah

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI