DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Pengaruh Pemberian Pupuk Kandang Burung Puyuh dan Pupuk Kandang Sapi Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Selada (Lactuca sativa L.)
PENGARANG:SISKA PUTRI UTAMI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-12-03


Selada (Lactuca sativa L.) adalah tanaman sayuran yang banyak dibudidayakan dan juga salah satu komoditi hortikultura yang memiliki prospek dan komersial yang cukup baik. Sehingga diperlukan pemupukan dengan pupuk organik untuk mendapatkan hasil yang optimum. Pupuk kandang burung puyuh dan pupuk kandang sapi kotorannya yang dibuang begitu saja sehingga menyebabkan pencemaran lingkungan apalagi bau dari kotoran burung puyuh dan kotorang sapi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pupuk kandang burung puyuh dan pupuk kandang sapi terhadap pertumbuhan dan hasil selada, serta mengetahui dosis terbaik pertumbuhan dan hasil tanaman selada. Penelitian ini dilaksanakan di Kebun Percobaan Agroekoteknologi Fakultas Pertanian Universitas Lambung Mangkurat Banjarbaru Kalimantan Selatan dari Bulan Januari – Maret 2020. Penelitian ini menggunakan Rancangan acak kelompok (RAK) satu faktor dengan empat perlakuan dan enam kali ulangan sehingga menghasilkan 24 satuan percobaan. Parameter pengamatan dalam penelitian adalah tinggi tanaman selada, lebar daun, jumlah daun serta berat basah tanaman selada. Pengaplikasian Pupuk Kandang burung puyuh dan pupuk kandang sapi memberikan pengaruh sangat nyata terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, lebar daun pada umur 35 HST, dan berat basah tanaman selada. Pemberian dosis pupuk kandang burung puyuh dan pupuk kandang sapi terbaik dalam mempengaruhi pertumbuhan tanaman selada terdapat pada perlakuan S1 dengan dosis 50 g/polibag.

Kata kunci : Pupuk kandang burung puyuh, Pupuk kandang sapi dan Tanaman Selada.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI