DIGITAL LIBRARY



JUDUL:EFEKTIVITAS KETERSEDIAAN FASILITAS BELAJAR DAN PENGGUNAAN INTERNET DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR (Studi Kasus Pada Mahasiswa Pendidikan Ekonomi Angkatan 2016- 2018)
PENGARANG:Fisti Fautika Ramadhani
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-12-07


 

ABSTRAK

 

Fisti Fautika Ramadhani. 2020. Efektivitas Ketersediaan Fasilitas Belajar Dan Penggunaan Internet Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar. Skripsi, Program Studi Pendidikan Ekonomi, FKIP Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin (Di bawah Bimbingan Mahmudah Hasanah, M.Pd dan  Dr. Muhammad Rahmatullah, M. Pd ).

 

 

Kata Kunci : Fasilitas Belajar, Pengunaan Internet, Prestasi Belajar.

 

Penelitian ini mendeskripsikan dan mengkaji bagaimana efektivitas ketersediaaan fasilitas belajar yang ada didalam lingkungan kampus dan penggunaan internet di pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi. Tujuan dari penelitian ini untuk meneliti efektivitas atau pengaruh dari setiap variabel tersebut terhadap prestasi belajar Mahasiswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan sumber data primer yang dikumpulkan melalui Kuisioner telah memenuhi uji validitas. Dari hasil analisis diungkapkan bahwa secara parsial variabel fasilitas belajar (X1) dan penggunaan internet (X2) mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap variabel prestasi belajar (Y) dengan nilai sig. T hitung masing-masing sebesar 0,021 dan 0,040 yang lebih kecil dari 0,05 yang artinya ketersediaan fasilitas belajar dan penggunaan internet berpengaruh signifikan dalam meningkatkan prestasi belajar.Simpulan penelitian ini adalah ketersediaan fasilitas belajar penggunaan Internet  berpengaruh terhadap prestasi belajar. Saran penelitian ini adalah Mahasiswa hendaknya memanfaatkan dan menggunakan fasilitas belajar yang tersedia semaksimal mungkin untuk kegiatan belajar mengajar. Mengurangi kegiatan yang sifatnya kurang mendukung dan mengganggu kegiatan pembelajaran di kampus. Bagi pihak kampus, untuk lebih meningkatkan lagi fasilitas yang ada di lingkungan kampus dan menambah jumlah wi-fi yang bisa dimanfaatkan untuk kegiatan perkuliahan.

 

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI