DIGITAL LIBRARY



JUDUL:LAPORAN PENELITIAN DINAMIKA POPULASI PERTUMBUHAN DAN FAKTOR KONDISI IKAN LAYANG (Decapterus russelli) DI PELABUHAN IKAN KECAMATAN BANJARMASIN BARAT KABUPATEN BANJAR PROVINSI KALIMANTAN SELATAN
PENGARANG:MARIA KATARINA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-12-14


ABSTRAK

Ikan Layang (Decapterus russelli) sebagai komunitas mahluk hidup di perairan mengalami pertumbuhan sepanjang hidupnya. Pertumbuhan ini menjadi indikator penting untuk mengetahui kesehatan ikan dan lingkungannya. Penelitian dilakukan dengan mengukur panjang dan berat ikan, data yang didapat kemudian diolah dengan menggunakan metode Hubugan panjang-berat, Penggunaan aplikasi FiSAT (FAO ICLARM Stock Assessment Tools) dan faktor kondisi. Hasil penelitian dari pengamatan hubungan panjang dan berat ikan menunjukan bahwa sebagian besar ikan layang memiliki pola pertumbuhan allometrik negatif dengan masing masing nilai b selama seminggu berturut-turut yaitu 0,8075, 1,3848, 0,9534, 1,0592, 2,4793, 3,9407, dan 2,71. Faktor kondisi ikan Layang ideal dengan nilai rata-rata faktor kondisi berat relatif adalah 100,38.

Kata Kunci : Ikan Layang (Decapterus russelli), hubungan panjang dan berat, faktor kondisi, FiSAT.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI