DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Efektivitas Teknik Assertive Training dalam Layanan Bimbingan Kelompok untuk Meningkatkan Kemampuan Public Speaking pada Siswa Kelas IX B di SMP Negeri 15 Banjarmasin
PENGARANG:RIMA MELATI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-12-14


Public Speaking rendah yaitu siswa yang merasa malu, tidak yakin, tidak terlatih takut untuk berbicara di depan umum dengan alasan tidak percaya diri atau terbata-bata pada saat memulai pembicaraan, maka dari itu perlunya public speaking untuk melatih siswa agar dapat percaya diri dan mampu berpikir secara kreatif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kemampuan public speaking pada siswa sebelum dan sesudah diberikannya dengan teknik assertive training dalam layanan bimbingan kelompokdan untuk menganalisis keefektifan teknik assertive training dalam layanan bimbingan kelompok untuk meningkatkan kemampuan public speaking pada siswa.

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif menggunakan metode eksperimen dengan rancangan one group pre test-post test. Kemudian penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling yang berjumlah 4 orang. Prosedur pelaksanaan menggunakan “Panduan Teknik Assertive Training untuk meningkatkan kemampuan Public Speaking pada siswa kelas IX B di SMP Negeri 15 Banjarmasin” dan instrumen pengumpulan data berupa skala pengukuran public speaking.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa teknik assertive training dalam layanan bimbingan kelompokefektif untuk meningkatkan public speaking, yang ditandai dengan meningkatnya skor nilai persentase pada siswa kelas IX B di SMP Negeri 15 Banjarmasin setelah dilakukan treatment.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI