DIGITAL LIBRARY



JUDUL:KARAKTERISTIK FENOTIPE DAN PRODUKSI KARKAS KERBAU RAWA (Bubalus bubalis) YANG DIPOTONG DI RUMAH PEMOTONGAN HEWAN BASIRIH KOTA BANJARMASIN
PENGARANG:RADEN GADANG PURWADIBRATA HIDAYANTO
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2020-12-15


Penelitian ini bertujuan mengetahui karakteristik fenotipe kerbau rawa serta produksi karkas yang dipotong di Tempat Pemotongan Hewan Basirih, Kota Banjarmasin. Analisis dilakukan dengan secara statistik dan deskriptif. Data diolah secara statistik untuk mendapatkan rerata, standar deviasi, angka tertinggi dan angka terendah. Sedangkan analisis deskriptif dan kualitatif dilakukan melalui pembahasan data yang diperoleh dari informasi dan responden, data sekunder serta studi pustaka.

Hasil penelitian menunjukkan karakteristik fenotipe kerbau rawa yang dipotong di RPH Basirih memiliki persentase tanduk kerung 54,05% dan doyok/nyangkung sebanyak 51,35% dan hanya sedikit yang memiliki tanduk yang melikar kebawah sebanyak 2,7%. Warna kulit didominasi oleh warna hitam keabu-abuan dan warna kaki 100% memiliki warna putih pada keempat kaki. Ukuran fisik tubuh kerbau rawa pada umur 2-3 tahun memiliki tinggi gumba 117 cm, panjang badan 126,3 cm, lingkar dada 197,9 cm dan persentase karkas sebesar 47,5%. Pada umur >3 tahun memiliki rerata tinggi gumba 128,8 cm, panjang badan 133 cm, lingkar dada 211,2 cm, dan persentase karkas sebesar 45,1%.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI