DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENANGKAPAN DAN BIOEKONOMI SUMBERDAYA IKAN GABUS (CHANNA STRIATA) DI PERAIRAN UMUM KABUPATEN BANJAR
PENGARANG:NOVIA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-01-06


 

ABSTRAK

Novia Program Studi Perikanan Tangkap. Penangkapan dan Bioekonomi Sumberdaya Ikan Gabus (Channa striata) Di Perairan Umum Kabupaten Banjar. Di bawah bimbingan Erwin Rosadi sebagai ketua dan Eka Anto Supeni anggota pembimbing.

 

Ikan gabus (Channa striata) merupakan salah satu sumberdaya perikanan yang memiliki potensi untuk dimandfaatkan karena memiliki nilai ekonomi tinggi. Provinsi Kalimantan Selatan, tepatnya di Kabupaten Banjar merupakan salah satu daerah yang terdapat penangkapan ikan gabus (Channa striata). Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan alat penangkapan, menganalisis operasi penangkapan dan menganalisis model bioekonomi sumberdaya ikan gabus (Channa striata) di Perairan Umum Kabupaten Banjar. Metode yang digunakan dalam pengambilan data yaitu meetode observasi dan wawancara. Data yang digunakan data primer untuk deskripsi alat dan analisis operasi penangkapan dan data sekunder untuk analisis model bioekonomi dengan menggunakan model Gordon Schaefer dengan menggunakan data produksi dan trip ikan gabus (Channa striata) selama 5 tahun (tahun 2014 – 2018). Hasil tangkapan pada kondisi aktual sebesar 2.713.000 Kg/tahun masih jauh dari batasan tangkapan di tingkat MSY sebesar 11.787.412,6 Kg/tahun dan 11.785.751,69 Kg/tahun pada tingkat MEY sehingga dapat diartikan keberlanjutan dari aspek biologi masih terjaga akan tetapi dari nilai upaya penangkapan pada kondisi aktual sebesar 490.882 trip/tahun sangat jauh dibanding nilai  fMSY  sebesar 199.520 trip/tahun maupun fMEY sebesar 197.153 trip/tahun sehingga dapat dikatakan over fishing dikarenakan hasil produksi yang semakin menurun yang disebabkan besarnya upaya penangkapan. Sedangkan dalam keadaan ekonomi sumberdaya ikan gabus masih layak untuk dilanjutkan yang dapat dilihat dari nilai TR/TC sebesar Rp. 18.400.769.371,97 dimana nilai rente ekonomi ikan gabus (Channa striata) adalah Rp. 0.

 

 

Kata Kunci : Penangkapan, Bioekonomi, Ikan Gabus, Kabupaten Banjar.

 

 

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI