DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Penyusunan Bahan Ajar PPKn Berbasis Karakter Di SMA Negeri 1 Danau Panggang
PENGARANG:Dina Wati
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-01-11


 

ABSTRAK

 

 

 

Dina Wati, 2020. Penyusunan Bahan Ajar PPKn Berbasis Karakter di SMA Negeri 1 Danau Panggang. Skripsi Program Studi Pendidikan Kewarganegaraan, jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial FKIP Universitas Lambung Mangkurat. Pembimbing (I) H. Sarbaini (II) Hj. Rabiatul Adawiyah.

 

 

 

Kata Kunci :Penyusunan, bahan ajar, PPKn, pembelajaran,

 

Penyusunan bahan ajar PPKn di SMA Negeri 1 Danau Panggang masih belum bisa dibilang cukup baik akan tetapi masih kurang, karena dari segi faktor sarana prasarana sekolah masih belum cukup ketersediannya, sehingga sedikit banyak siswa merasa saat proses pembelajaran berlangsung kurang tersampaikan secara maksimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui langkah-langkah guru PPKn dalam menyusun bahan ajar khususnya mata pelajaran PPKn. Di samping itu, juga untuk mengetahui kendala apa saja yang dihadapi oleh guru PPKn dalam menerapkan bahan ajar PPKn berbasis karakter di Sekolah.

 

Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan dengan metode kualitatif dimulai dari pengumpulan data, reduksi data, dan penyajian data, serta penarikan kesimpulan. Keabsahan data dapat diuji dengan cara mempanjang pengamatan,  dan meningkatkan ketekunan, triangulasi serta menggunakan bahan referensi.

 

Hasil penelitian menunjukkan penyusunan bahan ajar PPKn berbasis karakter sudah baik penerapannya dalam proses pembelajaran dilihat dari karakter siswa dalam berinteraksi baik dengan guru maupun sesama siswa di lingkungan sekolah maupun di luar lingkungan sekolah. Hal tersebut menjadi tolok ukur keberhasilan penerapan bahan ajar PPKn dalam pembentukan karakter siswa dalam proses pembelajaran, meskipun para guru masih kesulitan dalam menerapkan bahan ajar di kelas, karena terkendala jadwal yang sering di akhir jam pelajaran, hal itu membuat konsentrasi siswa menurun, serta kurangnya sarana prasarana yang ada di sekolah.

 

Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa bahan ajar yang disukai oleh siswa yaitu bahan ajar yang menarik dan cara mengajar serta penyampaian seorang guru yang menyenangkan dalam proses belajar mengajar di kelas. Dapat disarankan untuk menentukan materi bahan ajar yang akan disampaikan terlebih dahulu mendengar respon dari beberapa siswa sehingga baru ditentukan langkah-langkah penyusunan bahan ajar dibuat, agar siswa mudah paham dan menerapkan apa yang telah diajarkan di kehidupan sehari-hari

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI