DIGITAL LIBRARY



JUDUL:FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMILIHAN KONTRASEPSI METODE OPERASI PRIA DI INDONESIA
PENGARANG:MIRNA ANISA PUTRI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-01-12


MOP merupakan alat kontrasepsi pria yang paling efektif dibandingkan dengan kontrasepsi lain. Efektifitas MOP sangat tinggi, artinya kemungkinan gagal kecil sekali (0,15%).Rumusan masalah pada literature review ini yaitu apa saja faktor-faktor yang berhubungan dalam pemilihan kontrasepsi MOP di Indonesia. Tujuan penelitian ini untuk menjelaskan faktor-faktor yang berhubungan dengan pemilihan kontrasepsi metode operasi pada pria di Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode Scoping Review dengan strategi PECO dalam pencarian artikel. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 375 artikel dengan jumlah sampel 10 artikel.  Hasil penelitian menunjukkan pada variabel independen pengetahuanlima dari sepuluh studi, sikapempat dari sepuluh studi, dukungan istrilima dari sepuluh studi, akses pelayanan enam dari sepuluh studi, ekonomi tiga dari sepuluh studi dan sosial budaya dua dari sepuluh studi memiliki hubungan dengan pemilihan kontrasepsi MOP. Sedangkan pada variabel independen pendidikan dua dari sepuluh studi yang terinklusi menunjukkan tidak adanya hubungan dengan pemilihan kontrasepsi MOP. Hal tersebut dikarenakan adanya kesesuaian antara hasil penelitian sebelumnya dengan aspek teoritis. Serta diharapkan pihak instansi dapat memberikan intervensi berupa edukasi serta memberikan fasilitas yang memadai kepada masyarakat khususnya terkait dengan MOP untuk meningkatan KB MOP di masyarakat.

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI