DIGITAL LIBRARY



JUDUL:DINAMIKA PERIKANAN PANCING PERAIRAN UMUM DI KABUPATEN HULU SUNGAI UTARA PROVINSI KALIMANTAN SELATAN
PENGARANG:ADI NORRAHMAN
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-01-13


ABSTRAK

Adi Norrahman Program Studi Perikanan Tangkap. Dinamika Perikanan Pancing Perairan Umum Di Kabupaten Hulu Sungai Utara Provinsi Kalimantan Selatan di bawah bimbingan Rusmilyansari sebagai ketua pembimbing dan Aulia Azhar Wahab sebagai anggota pembimbing.

Pancing memiliki berbagai macam jenisnya dan ukurannya. Pancing sangat cocok dalam penangkapan ikan karena sangat selektif. Selektifitas merupakan faktor utama untuk menentukan baik atau tidak sebuah alat tangkap bagi kelestarian sumberdaya ikan. Tujuan penelitian adalah mendeskripsikan desain dan konstruksi pancing, mengetahui metode penangkapan pancing, daerah penangkapan pancing dan hasil tangkapan ikan yang tertangkap pada pancing di perairan umum Kabupaten Hulu Sungai Utara. Metode yang digunakan adalah metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan metode deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan jenis pancing yang digunakan nelayan di Kabupaten Hulu Sungai Utara yaitu Pancing Banjur, Pancing Bandan, Pancing Pair, Pancing tangan berbahan Fiber dan Bambu/Tradisional dan Pancing Rawai. Metode penangkapan pancing hampir sama dengan cara melempar umpat yang sudah dikaitkan pada mata pancing keperairan dan menunggu umpan sampai dimakan oleh ikan, kecuali pada pancing banjur dan rawai menggunakan metode penangkapan setting dan hualing. Daerah penangkapan di perairan rawa dan sungai. Hasil tangkapan yang didapatkan dari semua jenis pancing adalah Ikan Gabus (Channa striata), Belut (Monopterus albus), Betok/Papuyu (Anabas testudineus), Patin (Pangasius Pangasius), Ikan Baung (Mystus nemurus), Ikan Nilem/Puyau (Osteochilus hasselti), Ikan Lampam/ Lemeduk (Barbodes schwanenfeldii), Ikan Sepat Siam (Trichopodus pectoralis).

Kata kunci : Jenis-Jenis Pancing, Hasil Tangkapan.

ABSTRACT

Adi Norrahman Capture Fisheries Study Program. Dynamics of Public Water Fishing Rods in Hulu Sungai Utara District, South Kalimantan Province under the guidance of Rusmilyansari as the head supervisor and Aulia Azhar Wahab as the supervisor.

Fishing rods have various types and sizes. Fishing line is very suitable in fishing because it is very selective. Selectivity is the main factor in determining whether or not a fishing gear is good for the sustainability of fish resources. The research objective is to describe the design and construction of the fishing rod, to know the fishing method, fishing rod area and the catch of fish caught on fishing line in the public waters of Hulu Sungai Utara Regency. The method used is the method of observation, interviews and documentation. The data analysis used descriptive method. The results showed the types of fishing rods used by fishermen in Hulu Sungai Utara Regency were Banjur fishing rods, bandan fishing rods, pair fishing rods, fiber and bamboo / traditional hand fishing rods and longline fishing rods. The method of catching a fishing line is almost the same as the way of throwing curse that has been linked to the fishing line of the fisheries and waiting for the bait to be eaten by the fish, except for banjur and longline fishing rods using the setting and hualing fishing methods. Fishing area in swamp and river waters. The catch obtained from all types of fishing rods are Cork (Channa striata), Eel (Monopterus albus), Betok / Papuyu (Anabas testudineus), Patin (Pangasius Pangasius), Baung (Mystus nemurus), Nilem / Puyau (Osteochilus hasselti), Lampam / Lemeduk (Barbodes schwanenfeldii), Siamese Sepat (Trichopodus pectoralis).

Keywords: Types of Fishing Rods, Catch Results.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI