DIGITAL LIBRARY



JUDUL:LITERATURE REVIEW: FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN BERAT BADAN LAHIR RENDAH PADA BALITA
PENGARANG:RISKA NOOR AZIZAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-01-14


ABSTRAK

 

LITERATURE REVIEW: FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN BERAT BADAN LAHIR RENDAH PADA BALITA

 

RISKA NOOR AZIZAH

 

Berdasarkan data Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2018, angka BBLR di Indonesia tahun 2018 memiliki proporsi kejadian sebanyak 6,2%. Tujuan dari penelitian ini untuk menelaah artikel-artikel yang berkaitan dengan hubungan antara lingkar lengan atas, riwayat hipertensi, paritas, usia ibu dan pendidikan ibu. Jenis penelitian ini adalah literature review dengan metode scoping review dengan kata kunci berat badan lahir rendah lingkar lengan atas, riwayat hipertensi, paritas, usia ibu, pendidikan ibu dan low birth weight. Artikel penelitian/data diperoleh melalui Google Scholar. Terdapat 13 artikel penelitian yang sesuai dengan kriteria inklusi. Berdasarkan hasil telaah, didapatkan bahwa lingkar lengan atas, riwayat hipertensi, paritas, usia ibu dan pendidikan ibu memiliki hubungan dengan berat badan lahir rendah pada balita.

 

Kata Kunci: lingkar lengan atas, riwayat hipertensi, paritas, usia ibu, pendidikan  

          ibu.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI