DIGITAL LIBRARY



JUDUL:LITERATURE REVIEW: HUBUNGAN PENGETAHUAN, MOTIVASI, DAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN KEPATUHAN PENGOBATAN PADA PENDERITA HIPERTENSI
PENGARANG:SHANTI LAILA DEWI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-01-20


Hipertensi adalah peningkatan tekanan darah sistolik ≥ 140 mmHg dan tekanan darah diastolik ≥ 90 mmHg pada dua kali pengukuran dengan selang waktu lima menit dalam keadaan cukup istirahat atau tenang. Hasil Riskesdas (2018) mencatat prevalensi hipertensi di Indonesia yang didapat melalui pengukuran pada umur ≥18 tahun sebesar 34,1%, dengan prevalensi tertinggi terdapat di Kalimantan Selatan sebesar 44,1%. Menurut data Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan menunjukkan bahwa pada tahun 2018 hipertensi menduduki peringkat pertama dari 10 penyakit terbanyak di Provinsi Kalimantan Selatan yaitu sebanyak 70.195 kasus. Selain itu, Hasil Riskesdas (2018) proporsi riwayat minum obat dan alasan tidak minum obat pada penduduk hipertensi berdasarkan diagnosis dokter atau minum obat tahun 2018, hasil Riskesdas mencatat sebesar 32,3% penderita hipertensi tidak rutin meminum obat dan 13,3% tidak minum obat. Tujuan penulisan ini adalah menjelaskan hubungan pengetahuan, motivasi dan dukungan keluarga dengan kepatuhan pengobatan pada penderita hipertensi. Penelitian ini menggunakan metode systematic literature review terhadap 10 artikel penelitian yang berkaitan. Sumber data yang digunakan pada penelitian ini yaitu artikel penelitian terdahulu yang dikumpulkan full text nya melalui database Google Scholar, Portal Garuda dan Doaj.org. Hasil penelitian menunjukkan persentasi artikel penelitian yang sejalan dengan teori untuk variabel pengetahuan (100%), motivasi (100%) dan dukungan keluarga (71,43%) yang menyatakan memiliki hubungan dengan kepatuhan pengobatan pada penderita hipertensi. Hal ini dikarenakan adanya kesesuaian antara hasil penelitian terdahulu dengan aspek teoritis. 

Kata Kunci : Hipertensi, kepatuhan pengobatan, pengetahuan, motivasi, dukungan keluarga

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI