DIGITAL LIBRARY



JUDUL:IDENTIFIKASI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN DAN KEMAMPUAN PENGHAMBATAN TIROSINASE MENGGUNAKAN METODE KROMATOGRAFI LAPIS TIPIS PADA FRAKSI N-BUTANOL DAUN SUNGKAI (Peronema canescens Jack.)
PENGARANG:TITIN NOR
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-01-22


ABSTRAK

 

Radikal bebas dapat mengakibatkan adanya kerusakan oksidatif dalam tubuh manusia, sehingga menimbulkan berbagai permasalahan. Daun P. canescens memiliki kandungan senyawa fenolik, tanin, alkaloid, steroid, saponin dan flavonoid yang potensial sebagai antioksidan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengidentifikasi aktivitas antioksidan dan kemampuan penghambatan tirosinase daun sungkai. Metode yang digunakan yaitu preparasi sampel dengan pembuatan simplisia yang kemudian diekstraksi secara maserasi menggunakan etanol 96%. Hasil ekstrak kental kemudian difraksinasi bertingkat dengan pelarut n-heksan, etil asetat, dan n-butanol. Selanjutnya dilakukan skrining fitokimia, identifikasi antioksidan, dan penghambatan tirosinase secara kromatografi lapis tipis. Hasil rendemen ekstrak etanol daun P. canescens yaitu sebesar 7,28% sedangkan rendemen fraksi yaitu 24,8%. Skrining fitokimia  ekstrak etanol P. canescens mengandung alkaloid, flavonoid, terpenoid, steroid, tanin, saponin, dan fenol. Kesimpulan yang didapatkan dari penelitian ini yaitu fraksi n-butanol daun P. canscens berpotensi memiliki aktivitas antioksidan yang ditandai adanya noda kuning pucat setelah penyemprotan dengan reagen DPPH, serta berpotensi memiliki aktivitas penghambatan tirosinase secara kualitatif yang ditandai dengan adanya bercak putih pada plat.

Kata Kunci : antioksidan, daun P. canescens, tirosinase

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI