DIGITAL LIBRARY



JUDUL:UJI KEMAMPUAN EKSTRAK BEBERAPA KULIT JERUK DALAM MENGHAMBAT PERTUMBUHAN Ralstonia solanacearum DARI TANAMAN TOMAT SECARA IN VITRO
PENGARANG:SYAFRINA IKA RAMADHANI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-02-01


SYAFRINA IKA RAMADHANI.Uji Kemampuan Ekstrak beberapa Kulit Jeruk dalam Menghambat Pertumbuhan Ralstonia solanacearum dari Tanaman Tomat secara In Vitro, dibimbing oleh Yusriadi Marsuni dan Noor Aidawati.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi ekstrak kulit dari jeruk nipis, jeruk siam banjar, jeruk sambal, jeruk bali dan limau kuit dalam menghambat pertumbuhan koloni R. solanacearum secara in vitro dan mengetahui ekstrak kulit dari jeruk tersebut yang paling berpotensi dalam menghambat pertumbuhan koloni R. solanacearum secara in vitro. Penelitian dilakukan di Laboratorium Fitopatologi dan Laboratorium Analisis Kimia dan Lingkungan Industri Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Lambung Mangkurat Banjarbaru. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 6 perlakuan (kontrol, ekstrak kulit dari jeruk nipis, jeruk siam banjar, jeruk sambal, jeruk bali dan limau kuit) dan 4 kali ulangan sehingga total perlakuan secara keseluruhan adalah 24.   Masing-masing   67 μl ekstrak kulit jeruk dicampur dengan 10 ml mediaTripheny Tetrazolium Chloride (TZC), sebanyak 50 μl suspensi R. solanacearum dengan konsentrasi 106 cfu/ml dimasukkan di media TZC yang telah mengandung ekstrak kulit jeruk, selanjutnya diratakan menggunakan segitiga perata dan diinkubasi. Pengamatan dilakukan dengan mengamati jumlah koloni R. solanacearum yang tumbuh setelah 24 jam, 48 jam dan 72 jam. 

Hasil penelitian menunjukkan ekstrak kulit dari jeruk nipis, jeruk siam banjar, jeruk sambal, jeruk bali dan limau kuit berpotensi menghambat pertumbuhan koloni R. solanacearum secara in vitro dan berdasarkan rata-rata jumlah koloni, ekstrak kulit jeruk nipis yang paling berpotensi menghambat pertumbuhan koloni R. solanacearum secara in vitro.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI