DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Pengembangan Bahan Ajar Materi Garis dan Sudut Berbasis Etnomatematika Untuk Siswa Kelas VII SMP
PENGARANG:MIA ANGELINAE
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-02-10


Semakin berkembangnya teknologi di era sekarang, menjadikan kebudayaan dan sejarah yang berkembang dan tumbuh di dalam masyarakat semakin dipengaruhi oleh budaya modern, terutama pada generasi muda. Banyak generasi muda yang masih belum mengenal budaya mereka sendiri walaupun budaya itu ada dalam kehidupan mereka sehari-hari. Salah satu hal yang dapat dijadikan sebagai perantara dalam memperkenalkan budaya adalah pendidikan. Konsep pelajaran yang didasari oleh budaya membuat siswa dapat belajar bukan hanya untuk mengenal budaya tapi juga menumbuhkan kesadaran bahwa pelajaran itu tidak berasal dari sesuatu yang asing, tapi berasal dan tumbuh di sekitar mereka. Pengembangan bahan ajar yang didasari oleh budaya menjadi salah satu sarana yang dapat menumbuhkan kesadaran siswa akan budaya. Untuk dapat menghasilkan bahan ajar berbasis etnomatematika yang valid merupakan tujuan dari penelitian ini. Dalam pengembangan bahan ajar ini menggunakan model pengembangan Plomp dengan memakai empat fase pengembangan yaitu fase investigasi awal, dimana pada fase ini dilakukan analisis mengenai cakupan materi dan kurikulum yang dipakai. Kemudian fase desain, dimana format bahan ajar, desain bahan ajar, serta penyusunan instrumen untuk bahan ajar dibuat. Setelah itu fase realisasi/konstruksi, dimana bahan ajar direalisasikan dengan pertimbangan dari fase-fase sebelumnya. Terakhir fase evaluasi, tes, dimana bahan ajar melewati uji validasi dan revisi sampai menghasilkan bahan ajar yang valid. Adapun kevalidan bahan ajar diperoleh dari skor uji validasi oleh validator. Berdasarkan hasil analisis uji validasi, diperoleh skor yang masuk dalam kriteria “valid” sehingga bahan ajar yang dibuat dalam penelitian ini dapat dikatakan valid.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI