DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH CURAH HUJAN DAN KELEMBAPAN UDARA TERHADAP PRODUKSI PADI DI KECAMATAN LANDASAN ULIN KOTA BANJARBARU
PENGARANG:TAUFIK HIDAYAT
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-02-15


Telah dilakukan penelitian yang berjudul Pengaruh Curah Hujan dan Kelembapan Udara Terhadap Produksi Padi Di Kecamatan Landasan Ulin Kota Banjarbaru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisapengaruh curah hujan dan kelembapan udara terhadap Produksi Padi di Kecamatan Landasan Ulin Kota Banjarbaru. Penelitian ini dilakukan selama 4 bulan dengan beberapa tahapan. Dilaksanakan di Kecamatan Landasan Ulin, Kota Banjarbaru, Provinsi Kalimantan Selatan. Hasil penelitian menunjukan bahwa curah hujan berpengaruh negatif terhadap produksi padi namun tidak signifikan. Dapat diartikan bahwa intensitas curah hujan yang meningkat tidak selalu memberikan peningkatan terhadap produksi padi. Kemudian kelembapan udara berpengaruh positif terhadap produksi padi namun tidak signifikan. Dapat diartikan bahwa peningkatan produktifitas padi yang optimal membutuhkan kelembapan yang tinggi. Saran dalam penelitian ini adalah petani yang tinggal didaerah rawan kekeringan diharapkan beradaptasi untuk mengurangi kerugian akibat dari tidak terkendalinya intensitas curah hujan dan kelembapan udara. Misalnya dengan mengubah pola tanammaupun menggeser waktu tanam menyesuaikan dengan intensitas curah hujan dan kelembapan udara yang normal untuk tanaman padi.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI