DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Kajian Geoteknik Lereng Highwall CV Sarana Usaha Kecamatan Angsana, Kabupaten Tanah Bumbu, Provinsi Kalimantan Selatan
PENGARANG:CATUR RIZKI NOVIANTO SARTIO
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-02-15


ABSTRAK

                CV. Sarana Usaha akan membuka area eksploitasi dengan tujuan dapat mengelola potensi bahan galian batubara yang dimiliki dan memaksimalkan perencanaan tambang tahap berikutnya.Secaraadministratif terletak di Kecamatan Angsana,KabupatenTanah Bumbu,ProvinsiKalimantanSelatan.

            Kegiatanoperasi produksibatubarayangdilakukanolehCV.SaranaUsaha berusahauntukselalu mengutamakanaspekkeselamatandankesehatankerjasetiap karyawanmaupunsetiappekerja darikontraktoryang beradadi dalamarealizin usahapertambangandenganmenerapkankaidah-kaidahpenambanganyangbenar (Good Mining Practice) dengancara semaksimal mungkin dapatmencegah terjadinya pencemarandankerusakanlingkungan.Upayaini dimaksudkanagar kualitasdandayadukunglingkungandikawasandansekitarwilayahIUPtetapterjaga dan terpeliharakelestariannya.

            Maka dari itu perlunya analisis kajian geoteknik terhadap lereng highwall area pit penambangan di CV. Sarana Usaha untuk mendukung gagasan good mining practice demi kelancaran dan keselamatan kerja bagi seluruh aktivitas penambangan yang dilakukan dengan perancangan desain geometri lereng yang memenuhi standar dengan pendekatan faktor keamanan lereng dengan nilai > 1.25.

            Dimana penelitian didasarkan pada data kedalaman tiap lapisan dan material properties setiap lapisan yang telah melalui tahap pengujian laboratorium geomekanik Soil and Rock Mechanic Testing di   PT. Sucofindo, cabang Samarinda.

            Berdasarkan simulasi yang dilakukan, desain geometri lereng untuk memenuhi nilai faktor keamanan lereng > 1.25 dengan menggunakan 3 metode perhitungan antara lain bishop simplified, janbu simplified, dan spencer. Maka dapat dipilih desain geometri lereng tunggal dengan tinggi 12 meter dan lebar 8 meter dengan sudut keseluruhan lereng 56o untuk memenuhi kriteria nilai faktor keamanan > 1.25.

Kata Kunci : Geometri Lereng, Faktor Keamanan Lereng

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI