DIGITAL LIBRARY



JUDUL:ANALISIS KETERGANTUNGAN PETANI KEPADA TENGKULAK PADA KEGIATAN BUDIDAYA JAGUNG DI DESA BATU RAYA II
PENGARANG:NI WAYAN RISKA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-03-09


ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis (1) peranan tengkulak dalam produksi jagung di Desa Batu Raya II; (2) penyebab ketergantungan petani jagung di Desa Batu Raya II; (3) upaya tengkulak dan petani jagung di Desa Batu Raya II dalam memelihara hubungan sosial. Penelitian ini menggunakan model Miles dan Huberman dengan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian deskriptif. Sumber data yang digunakan merupakan data primer yang dikumpulkan melalui observasi dan wawancara dengan narasumber dari penelitian ini adalah tengkulak jagung dan petani jagung. Hasil penelitian menunjukan 1) tengkulak jagung dinilai memiliki peran membantu menyelesaikan masalah ekonomi yang dihadapi oleh petani jagung di Desa Batu Raya II; 2) ketergantungan yang terjadi antara petani kepada tengkulak berkaitan dengan peran tengkulak yang membantu petani dalam budidaya jagung. Tengkulak memiliki peran yang cukup besar dalam kegiatan pertanian di Desa Batu Raya II sehingga petani selalu merasa membutuhkan kehadiran tengkulak; 3) upaya dalam memelihara hubungan yang dilakukan oleh tengkulak dan petani yaitu dengan saling menjaga komunikasi yang baik antar kedua belah pihak.

 

Kata Kunci: Petani, Tengkulak, Ketergantungan

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI