DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PERAN ORGANISASI YAYASAN PENCINTA SASIRANGAN (YPS) DALAM MENGEMBANGKAN BUDAYA RASA CINTA PRODUK KAIN SASIRANGAN PADA WARGA DI KOTA BANJARMASIN
PENGARANG:PIA RAMADAYANTI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-03-18


ABSTRAK

Pia Ramadayanti. 2020. Peran Organisasi Yayasan Pencinta Sasirangan (YPS) Dalam Mengembangkan Budaya Rasa Cinta Produk Kain Sasirangan Pada Warga Di Kota Banjarmasin. Skripsi Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial FKIP Universitas Lambung Mangkurat. Pembimbing (I) Zainul Akhyar, Pembimbing (II) Heru Puji Winarso. 

Kata Kunci : Yayasan Pencinta Sasirangan, Sasirangan, Budaya. Yayasan adalah kumpulan dari sejumlah orang yang terorganisasi dan dilihat dari segi kegiatannya, lebih tampak sebagai lembaga sosial. Yayasan Pecinta Sasirangan merupakan sebuah yayasan yang bergerak dibidang sosial budaya yang berfokus pada pelestarian kain sasirangan yang mempunyai misi ingin mengenalkan, menyebarluaskan, serta turut melestarikan sasirangan agar lebih dicintai masyarakat Banjarmasin. Meskipun kain sasirangan sudah dikenal luas, masih banyak masyarakat yang kurang meminati dan memakai produk sasirangan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kegiatan Yayasan Pencinta Sasirangan dalam mengembangkan budaya rasa cinta produk kain sasirangan, dan juga untuk menganalisis keberhasilan dari yayasan pencinta sasirangan dalam mengembangkan budaya rasa cinta produk sasirangan. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan metode kualitatif, menggunakan sumber data primer dan sekunder. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik observasi, wawancara, dokumentasi. Analisis data penelitian menggunakan reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Kegiatan yang diadakan oleh Yayasan Pencinta Sasirangan dilaksanakan dengan cara mengadakan pelatihan umum sasirangan; sosialisasi tentang sasirangan yakni mensosialisasikan sasirangan ke lingkungan masyarakat
(Goes To Society), sekolah (Goes To School), kampus (Goes To Campus), tempat pengrajin, UMKM, dan instansi lainnya; Pemilihan Aluh dan Utuh Sasirangan dan pemilihan Putri Muslimah Sasirangan; kegiatan sosial Yayasan Pencinta Sasirangan; 2) Yayasan Pencinta Sasirangan melakukan beberapa strategi untuk mencapai keberhasilan dalam melaksanakan kegiatan yaitu, mengandalkan digital marketing; mempromosikan kegiatan dimedia sosial
Instagram dan facebook, pamflet; melakukan talk show secara langsung atau online; mengadakan giveaway atau pemberian hadiah; menampilkan figur-figur yang sudah mempunyai brand dalam produk sasirangan. Sebagian dari masyarakat mengetahui bahwa Yayasan Pencinta Sasirangan ini merupakan wadah untuk mempopulerkan sasirangan, dan mengadakan kegiatan, mereka juga lumayan tertarik untuk mengikuti kegiatan tersebut dan mengikuti kepengurusan di Yayasan Pencinta Sasirangan, tetapi untuk produk-produk sasirangan masih jarang digunakan Berdasarkan hasil penelitian ini, dapat disarankan agar promosi produk sasirangan dan pemasaran produk sasirangan ditingkatkan lagi, untuk masyarakat bisa lebih mencintai dan peduli lagi dengan ciri khas daerah agar tidak punah atau hilang.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI