DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Evaluasi program RT BERsIH di Desa Malinau Hulu Kec malinau kota kabupaten malinau
PENGARANG:ANGGY RAVELIA KINTAN SASKIA PUTRI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-03-22


ABSTRAK

Anggy Ravelia Kintan Saskia Putri, 1710411220004,2021, Evaluasi Program 

RT BERSIH di Desa Malinau Hulu, Kecamatan Malinau Kota, Kabupaten 

Malinau. Di Bawah Bimbingan Avela Dewi.

Permasalahan kebersihan Lingkungan dan rendahnya partisipasi masyarakat 
dalam pembangunan merupakan salah satu yang kerap kali ditemukan di setiap 
daerah. Pemerintah kabupaten malinau Berusaha mengatasi masalah tersebut 
dengan menghadirkan Program RT BERSIH yang Memiliki makna Rapi, Tertib, 
Bersih, Indah, Sehat dan Harmonis, disahkan melalui Peraturan Bupati Malinau 
Nomor 33 Tahun 2017 tentang program RT BERSIH. Desa malinau hulu salah 
satu desa yang melaksnakan Program RT BERSIH di Kabupaten Malinau ,Namun 
dalam pelaksanaanya program RTBERSIH di Desa Malinau Hulu masih ditemui 
masyarakat yang masih membuang sampah Sembarangan, dan kurang 
partisipatif dalam kegiatan-kegiatan terkait Optimalisasi program RT BERSIH. 
Penelitian Ini bertujuan untuk melakukan evaluasi terhadap program RTBERSIH 
di Desa Malinau Hulu. 
Penelitian ini dilakukan dengan jenis penelitian kualitatif dengan tipe 
penelitian deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan 
menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Informan penelitian adalah 
Bapak Drs.Pangeran Ukung Selaku ketua LP3MD Kabupaten Malinau, Kepala 
desa Malinau Hulu Bapak Ahmad A.H, para ketua RT didesa malinau Hulu dan 
Sejumlah warga desa Malinau Hulu. Teknik Analisis data menggunakan 
Huberman yaitu reduksi data, penyajian data dan Penarikan Kesimpulan. 
Pada penelitian ini menunjukan bahwa pelaksanaan program RT BERSIH 
di Desa Malinau Hulu mampu menghadirkan peningkatan pada Kuantitas Sarana 
dan prasarana untuk kemajuan lingkungan RT, upaya meningkatkan ekonomi 
warga juga dilakukan dengan melaksanakan kegiatan yang bertujuan membantu 
warga. Namun Seiring berjalannya waktu kondisi sarana dan prasarana serta 
kebersihan ligkungan mengalami penurunan Kualitas berdampak pada hasil pada 
program RT BERSIH diDesa melinau Hulu. Terjadi penurunan partisipasi 
masyarakat dalam pelaksanaan program RTBERSIH , salah satu dikarenakan 
kurangnya Kordinasi dan Informasi antara RT dan warga sejauh ini pelaksnaaan 
program masih Kuarng Optimal. Program RTBERSIH di Desa Malinau Hulu
Berdasarkan Evaluasi Menggunakan 6 Kriteria Evaluasi Wiliiam N Dunn (2003) 
masih Kurang optimal yaitu tepatnya pada Kriteria Eisiensi dan Kecukupan.
Saran dari peneliti Meningkatkan Sosialisasi dan pemberian informasi 
yang Jelas tentang pelaksanaan program RT BERSIH untuk membantu 
masyarkat memahami dan melaksanakan program lebih partisipatif. Peningkatan 
kerjasama antar pemerintah terkait dan seluruh Subjek dan Objek di RT sebagai 
Target Grup. 
Kata Kunci : Evaluasi, Program RT BERSIH , Desa Malinau Hulu.

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI