DIGITAL LIBRARY



JUDUL:KEMAMPUAN BRIKET ARANG DARI KULIT SABUT BUAH NIPAH (Nypa fruticans) DAN ARANG ALABAN (Vitex pubescens valh) DALAM MENGHASILKAN ENERGI
PENGARANG:Nurrohim
PENERBIT:FAKULTAS KEHUTANAN
TANGGAL:2018-02-15


Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan briket
arang dari kulit sabut buah nipah dan arang alaban dalam menghasilkan energi
untuk keperluan rumah tangga. Manfaat dari penelitian ini adalah sebagai
informasi tentang pemanfaatan kulit sabut buah nipah dan arang alaban dalam
bentuk briket arang dalam menghasilkan energi. 
Penelitian ini dilaksanakan di dua (2) tempat, yaitu untuk pengambilan
buah nipah  di ambil dari desa Bunipah dan pengolahan serta pengujian briket
arang di Workshop Fakultas Kehutanan UNLAM. Waktu penelitian ± 4 bulan
yang meliputi tahapan persiapan, pengambilan bahan, pengolahan dan pembuatan
briket, pengolahan dan analisis data, serta pembuatan laporan (Sekripsi).
 Hasil penelitian ini menunjukan ½ kg briket arang 100% kulit sabut buah
nipah dengan nilai kalor 4.712,080 kal/g waktu rata – rata dapat membara 1 jam 2
menit, mampu mendidihkan air sebanyak 5 liter air, rata – rata waktu yang
diperlukan untuk mendidihkan 1 liter air selama 13 menit 7 detik. ½ kg briket
arang 50% kulit sabut buah nipah di tambah 50% arang alaban dengan nilai kalor
5.087,467 kal/g waktu rata – rata dapat membara 1 jam 4 menit, mampu
mendidihkan air sebanyak  6 liter air, rata – rata waktu yang diperlukan untuk
mendidihkan 1 liter air selama 9 menit 21 detik. ½ kg briket arang 100% arang
vi
 
alaban dengan nilai kalor 5.152,540 kal/g waktu rata – rata dapat membara 1 jam
8 menit, mampu mendidihkan air sebanyak 8 liter air, rata – rata waktu yang
diperlukan untuk mendidihkan 1 liter air selama 6 menit 26 detik. Minyak tanah ½
liter sebagai pembanding dengan menggunakan kompor Hock 16 sumbu dengan
nilai kalor 10.081,2 kal/g dapat membara 2 jam 15 menit, mampu mendidihkan air
sebanyak 20 liter air, waktu rata – rata yang diperlukan untuk mendidhkan 1 liter
selama 6 menit 0 detik.
 
 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI