DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGETAHUAN TENTANG BERLALU LINTAS SISWA SMAN 5 BANJARMASIN
PENGARANG:AHMAD RIFANI
PENERBIT:-
TANGGAL:2017-10-18


Kata Kunci : Pengetahuan Siswa Tentang Berlalu Lintas
Dalam penelitian ini ingin mengetahui pengetahuan siswa tentang berlalu lintas di SMAN 5 Banjarmasin. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui penyebab siswa SMAN 5 Banjarmasin dapat mengendarai sepeda motor tanpa memiliki SIM, serta kelengkapan dalam berkendara, dampak yang ditimbulkan, dan usaha Polsek Banjarmasin Utara bersama Polresta Banjarmasin.
Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan teknik pengambilan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi dengan sumber data dipilih secara purposive. Pengujian keabsahan data dapat melalui meningkatkan ketekunan, triangulasi, dan menggunakan bahan referensi.
Dari hasil penelitian ini menunjukan penyebab siswa dapat mengendarai sepeda motor tanpa memiliki SIM karena (1) Kurangnya pengetahuan siswa tentang aturan berlalu lintas, (2) adanya pembiaran oleh pihak sekolah, (3) Kurangnnya pengawasan dari pihak kepolisian, (4) adanya pembiaran orang tua.
.
Berdasarkan hasil penelitian tersebut disarankan (1) Sebaiknya seluruh pihak baik sekolah, masyarakat atau orang tua siswa, dan pihak kepolisian saling bekerjasama dan berkomunikasi untuk menanggualngi permasalahan tentang siswa yang menggunakan kendaraan bermotor. Karena jika hanya salah satu pihak yang berusaha menyelesaikan dan tidak diiringi pihak lain maka sulit untuk menanggulangi permasalahan tersebut. (2) Hendaknya sosialisasi yang di lakukan oleh pihak kepolisian harus lebih menarik perhatian siswa agar mereka dapat memahami apa yang di sampaikan oleh pihak kepolisian tentang berlalu lintas di jalan raya. (3) Pihak kepolisian juga harus mengatur lalu lintas di depan sekolah pada saat siswa mau pulang ke rumah, agar tidak terjadi hal-hal atau ditimbulkan ketika siswa pulang ke rumah menggunakan kendaraan bermotor.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI