DIGITAL LIBRARY



JUDUL:DAMPAK PANDEMI COVID-19 TERHADAP PENERIMAAN PAJAK KENDARAAN BERMOTOR DI KABUPATEN KOTABARU KALIMANTAN SELATAN
PENGARANG:RISKA ANIDA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-06-29


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak pandemi Covid-19 terhadap penerimaan PKB, hambatan-hambatan dalam pemungutan PKB selama pandemi Covid-19, dan upaya-upaya pemerintah dalam meningkatkan penerimaan PKB Kabupaten Kotabaru selama pandemi Covid-19. Hasil penelitian ini yaitu pandemi Covid-19 menyebabkan penurunan penerimaan PKB di Kabupaten Kotabaru pada triwulan II dan III 2020. Pengurangan jam pelayanan, peniadaan layanan SAMSAT Unggulan, dan pegawai yang diharuskan bekerja dari rumah merupakan hambatan-hambatan selama pandemi Covid-19 yang mengakibatkan pemungutan PKB di Kabupaten Kotabaru menjadi kurang maksimal. Upaya-upaya dalam meningkatkan penerimaan PKB di Kabupaten Kotabaru yaitu pemerintah memberlakukan pembebasan denda PKB dan BBNKB dan Layanan SAMSAT Unggulan dioperasikan kembali oleh UPPD/SAMSAT Kotabaru.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI