DIGITAL LIBRARY



JUDUL:KEMAMPUAN AMPLAS MENGHALUSKAN PERMUKAAN KAYU LAPIS DI PT. SURYA SATRYA TIMUR BANJARMASIN KALIMANTAN SELATAN
PENGARANG:ANA MARDIANTI
PENERBIT:FAKULTAS KEHUTANAN
TANGGAL:2018-02-19


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa luas (m2)  kemampuan
3 (tiga) ukuran amplas untuk menghaluskan permukaan kayu lapis di PT. Surya
Satrya Timur Banjarmasin Kalimantan Selatan. Manfaat dari penelitian ini adalah
sebagai bahan informasi untuk masyarakat dan terutama bagi perusahaan itu
sendiri mengenai kemampuan amplas untuk menghaluskan permukaan kayu lapis.
Penelitian dan pengambilan data ini dilakukan di PT. Surya Satrya Timur
Banjarmasin Kalimantan Selatan selama satu bulan, dengan parameter yang
digunakan yaitu Kayu Lapis dan Amplas sebagai objek penelitian serta mesin
Sander.
Data yang didapatkan menunjukkan bahwa dalam setiap penggunaan
amplas akan menghasilkan hasil yang berbeda pada setiap ukurannya. Hal
tersebut dapat dilihat pada hasil rata-rata yang didapat untuk semua ulangan yaitu P.100 sebesar 1.228.386,5 m2, P.180 sebesar 851.655,56 m2, dan P.240 sebesar
1.043 653,36. Perbedaan hasil yang didapatkan disebabkan oleh beberapa faktor
antara lain jenis kayu, ketebalan dan cacat pada amplas.
Jenis kayu yang di amplas yaitu Meranti, Sengon, Jabon dan Kruing. Dari
semua jenis kayu tersebut penggunaan amplas banyak digunakan untuk
mengamplas kayu jenis meranti yaitu sebesar 39.867 Pcs dan kayu sengon sebesar
12.487 Pcs.
Kata Kunci: amplas, kayu lapis, sander

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI