DIGITAL LIBRARY



JUDUL:EVALUASI VIDEO ANIMASI SEBAGAI SUMBER BELAJAR PADA MATA PELAJARAN TEMATIK MUATAN IPA KELAS VI DI UPTD SDN ANGSAU 4 PELAIHARI
PENGARANG:DELLA AULIYA RAHMAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-07-09


xi

 

EVALUASI VIDEO ANIMASI SEBAGAI SUMBER BELAJAR PADA MATA PELAJARAN TEMATIK MUATAN IPA KELAS VIDI UPTD

SDN ANGSAU 4 PELAIHARI

 

ABSTRAK

Media video merupakan salah satu media yang dapat digunakan dalam pembelajaran menyimak. Penggunaan video animasi sangat bermanfaat bagi siswa dalam memahami pelajaran yang sifatnya sulit dijelaskan secara konkret. Tujuan penelitian adalah mengungkap kualitas isi materi dengan penyajian video animasi pada mata pelajaran tematik muatan IPA dan mengungkap kualitas kelayakan video animasi yang dimiliki kelas VI di UPTD SDN Angsau 4 Pelaihari dan juga bertujuan untuk menganalisis video animasi tematik muatan IPA agar bisa diterapkan di semua sekolah. Metode yang digunakan yaitu evaluasi video dengan indicator kualitas isi materi, penyajian, dan kelayakan video animasi tematik di UPTD SDN Angsau 4 Pelaihari. Hasil yang didapatkan dalam penelitian ini adalah video yang dikembangkan oleh Yulia Fiteriani, S.Pd mendapatkan hasil “sangat layak” dengan presentase aspek kelayakan materi yaitu “87,5%”, aspek kelayakan media “81,94%”. Hasil presentase angket kelayakan isi materi dan kelayakan media diharapkan video animasi tematik muatan IPA perlu dilakukan perbaikan supaya media memiliki kualitas lebih baik untuk masa mendatang.

Kata Kunci: Video, Evaluasi, Angket, Skala Likert.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI