DIGITAL LIBRARY



JUDUL:EVALUASI MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANDROID PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS X SMK NEGERI 3 BANJARMASIN
PENGARANG:NURSAADIAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-07-12


 

Dalam pembelajaran sering terjadi permasalahan belajar yang menyebabkan kurang 

efektifnya proses pembelajaran, faktor penyebab seperti: kurangnya fasilitas pembelajaran, 

sumber belajar yang kurang menyenangkan sehingga kurang menarik perhatian siswa. Adanya 

media pembelajaran dianggap dapat meningkatkan minat belajar serta membangkitkan semangat 

siswa dalam proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur kelayakan isi dan 

kelayakan penyajian media pembelajaran berbasis android pada mata pelajaran bahasa Indonesia 

SMK Negeri 3 Banjarmasin. Jenis penelitian menggunakan penelitian evaluasi dan model yang 

digunakan yaitu evaluasi sumatif. Hasil penelitian evaluasi didapat dari total keseluruhan 

penilaian kelayakan isi materi dan total keseluruhan penilaian kelayakan penyajian media. (1) 

pada kelayakan isi materi dari total keseluruhan berada pada kategori “kurang layak”, (2) 

sedangkan pada kelayakan penyajian media dari total keseluruhan juga berada pada kategori 

“kurang layak”. Berdasarkan hasil persentase tersebut dapat disimpulkan bahwa produk 

dikatakan “kurang layak” untuk digunakan, peneliti memberikan rekomendasi bagi pengembang 

selanjutnya agar dilakukan perbaikan pada beberapa aspek yang disarankan agar media 

pembelajaran layak digunakan dan menghasilkan media yang berkualitas.

 

Kata kunci: Evaluasi Media Pembelajaran, Media Pembelajaran Berbasis Android, Bahasa 

Indonesia

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI