DIGITAL LIBRARY



JUDUL:EKSTRAK KELAKAI (Stenochlaena palustris) UNTUK RESPONS BIOLOGIS, HEMATOLOGIS DAN HISTOLOGIS IKAN GABUS HARUAN (Channa striata)
PENGARANG:AMINAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-07-13


AMINAH. 2021. Ekstrak Kelakai (Stenochlaena palustris) Untuk  Respons  Biologis, Hematologis dan Histologis Ikan Gabus Haruan (Channa striata). Pembimbing: (1) Dr. Hj. INDIRA FITRILIYANI, S.Pi., M.Si. dan                 (2) Dr. Ir. FATMAWATI, M.Si.

 

Tanaman kelakai (Stenochlaena palustris) dengan kandungan nutrisi tinggi, zat besi, senyawa alkaloid, steroid serta flavonoid yang ditambahkan ke dalam pakandiharapkan mampu untuk meningkatkan respons biologis,  hematologis dan histologis ikan gabusharuan (Channa striata)yang dipelihara di dalam hapa. Penelitian ini dibagi menjadi 2 tahapan yaitu tahap 1 menganalisis respons biologis ikan gabus haruan semalam 60 hari. Tahap  2 menganalisis respons hematologis dan histologis hati dan ginjal ikan gabus haruan pasca infeksi bakteri Aeromonas hydrophilla yang dipelihara selama 15 hari. Menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) 4 perlakuan dan 3 kali ulangan. Hasil  penelitian  yang telah memperoleh data dianalisis menggunakan program IBM SPSS statistic 26 dimulai dengan uji normalistas, lalu uji homogenitas dan uji ANOVA, apabila hasil uji ANOVA diperoleh data berbebeda nyata maka dilakukan uji lanjutan, BNJ, BNT dan Duncan. Hasil respons biologis ikan gabus haruan dengan pemberian ekstrak kelakai mampu mempertahankan kelangsungan hidup > 50%, meningkatkan pertumbuhan panjang dan bobot mutlak serta relatif dan membuat tingkah laku ikan gabus haruan cenderung lebih aktif dibanding tanpa pemberian ekstrak kelakai. Respons hematologis ikan gabus haruan yang diberikan ekstrak kelakai 50 ml/Kg pakan sampai dengan 150 ml/Kg pakan memberikan pengaruh yang efektif untuk membantu pemulihan ikan gabus haruan pasca infeksi bakteri A. hydrophila.  Respons histologis hati dan ginjal ikan gabus haruan dengan penambahan ekstrak kelakai memberikan pengaruh yang efektif untuk memperbaiki struktur histologis hati dan ginjal ikan gabus haruan pasca infeksi bakteri A. hydrophila  yang ditandai dengan peningkatan jumlah melanomakrofag.

 

Kata kunci : Kelakai, Gabus Haruan, Biologis, Hematologis, Histologis.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI