DIGITAL LIBRARY



JUDUL:LAPORAN PENELITIAN SKRIPSI VARIASI JENIS KELAMIN YANG BERBEDA TERHADAP PERTUMBUHAN IKAN PAPUYU (Anabas testudineus Bloch 1792)
PENGARANG:NURLIANI
PENERBIT:FAKULTAS PERIKANAN
TANGGAL:2018-02-20


Tujuan dari penelitian ini menganalisis perbedaan pertumbuhan ikan papuyu (Anabas testudineus Bloch 1792) berdasarkan jenis kelamin.  Rancangan Percobaan yang digunakan adalah rancangan acak lengkap dengan 3 perlakuan dan 5 kali ulangan Perlakuan yang diterapkan adalah ikan jantan 100 % (Perlakuan A), ikan betina 100 % (Perlakuan B), dan kombinasi ikan jantan dan betina masing masing 50 %) , setiap perlakuan diulang sebanyak lima kali.  Ikan papuyu dengan rata-rata berat 4,64±0,64 g/ekor dipelihara dalam kolam terpal berukuran 2,4 m x 4,4 m x 0,7 m dengan kepadatan 500 ekor setiap kolam selama 8 minggu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemeliharaan monosex betina dapat meningkatkan pertumbuhan ikan papuyu  dengan pertambahan berat 29,94%  dibandingkan perlakuan C dan 134,92% dengan perlakuan A. Sebagai kesimpulan perlakuan yang terbaik adalah perlakuan B yaitu pemeliharaan monosex betina
 
Kata kunci : Papuyu, monosex, jantan, betina, kombinasi.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI