DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGEMBANGAN E-LKPD INTERAKTIF BERBASIS ETNOMATEMATIKA PADA MATERI LINGKARAN UNTUK PESERTA DIDIK SMP KELAS VIII
PENGARANG:FAHRIZA MUHAIMIN
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-09-22


Matematika adalah ilmu yang sangat penting dalam menjalani kehidupan, itu dapat dilihat dalam bidang keilmuan ataupun penerapan dalam kehidupan sehari-hari. Namun, masih banyak yang menganggap matematika itu membosankan dan tidak menarik. Sehingga, matematika tidak disukai dan kadang dihindari. Alternatif solusi dari permasalahan tersebut adalah dengan menyediakan e-LKPD berbasis etnomatematika. Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan e-LKPD interaktif berbasis etnomatematika pada materi lingkaran untuk peserta didik SMP kelas yang valid. Penelitian ini dilakukan dengan metode Research and Development (R&D) berdasarkan 4D (Four D) yang dikemukakan oleh thiagarajan, dkk (1974). Fase yang dilakukan yaitu fase define (pendifinisian), design (perancangan), dan development (pengembangan). Pada fase development hanya dilakukan sampai tahap validasi ahli. Instrumen pengumpulan data dalam penelitian ini berupa lembar validasi. Validasi dilakukan oleh tiga orang ahli. Teknis Analisis data menggunakan lembar validasi untuk memperoleh data mengenai penilaian dari 5 aspek yaitu (1) Kelayakan isi, (2) Kelayakan penyajian, (3) Kelayakan bahasa menurut BSNP, (4) Kebudayaan, (5) Media. Berdasarkan skor yang diberikan oleh tiga ahli diperoleh bahwa e-LKPD interaktif yang dikembangkan memenuhi keriteria valid. Kriteria valid adalah berupa cukup valid dengan persentase sebesar 80,42 %.Dengan demikian, e-LKPD interaktif berbasis etnomatematika dengan materi lingkaran memenuhi kriteria valid.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI