DIGITAL LIBRARY



JUDUL:MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATERI VOLUME KUBUS MENGGUNAKAN MODEL THINK PAIR SHARE (TPS) DIKOMBINASIKAN DENGAN TALKING STICK DI KELAS V SDN UREN 1 BALANGAN
PENGARANG:MUHAMMAD RISMANNOR
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-09-30


Rismannor, Muhammad. 2021. Meningkatkan Hasil Belajar Materi Volume Kubus Menggunakan Model Think Pair Share (TPS) Dikombinasikan dengan Talking Stick di Kelas V SDN Uren 1 Balangan. Skripsi Program S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat. Dosen PembimbingDrs. Sutiyarso, M.Pd.

Kata  Kunci : hasil belajar, Think Pair Share (TPS), Talking Stick.

   Permasalahan pada penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar siswa. Hal tersebut disebabkan pemahaman siswa yang rendah, siswa kurang terlibat aktif dalam proses pembelajaran, pembelajaran berlangsung secara satu arah, dan siswa tidak antusias selama proses pembelajaran brlangsung. Upaya untuk mengatasi permasalahan dengan menerapkan model pembelajaran kombinasi Think Pair Share (TPS) dan Talking Stick. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan aktivitas guru, mendeskripsikan aktivitas siswa dan menganalisis hasil belajar siswa.

Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan jenis Penelitian tindakan kelas (PTK) selama 2 siklus, dengan setiap siklus ada 2 kali pertemuan. Subjek penelitian adalah siswa kelas V SDN Uren 1 Balangan pada semester II tahun ajaran 2020/2021, dengan jumlah siswa sebanyak 8 orang siswa. Data yang diperoleh dalam penelitian ini adalah data kegiatan guru dan siswa yang didapat melalui observasi serta data hasil belajar siswa yang didapat melalui tes individual. Analisis data dihitung berdasarkan presentase dan indikator ketuntasan belajar yang ditetapkan.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa aktivitas guru pada siklus 1 memperoleh rata-rata skor 21,5, mengalami peningkatan pada siklus 2 memperoleh sor rata-rata skor 23. Aktivitas siswa pada siklus 1 memperoleh 56,25% dengan kriteria “Kurang Aktif” meningkat pada siklus 2 memperoleh 93,75% dengan kriteria “Sangat Aktif”. Hasil belajar siswa pada siklus 1 memperoleh 50% mengalami peningkatan pada siklus 2 memperoleh 87,5%.

Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa aktivitas guru terlaksana dengan sangat baik, aktivitas siswa sangat aktif, serta hasil belajar meningkat dan mencapai ketuntasan secara individu maupun klasikal menggunakan model Think Pair Share (TPS) dikombinasikan dengan  Talking Stick dapat meningkatkan kualitas aktivitas siswa dan hasil belajar siswa. Disarankan model tersebut ini dijadikan salah satu alternatif dalam meningkatkan aktivitas siswa yang berdampak pada peningkatan hasil belajar siswa.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI