DIGITAL LIBRARY



JUDUL:KOMPONEN KURIKULUM 2013 DAN KONSEP TEMATIK TERPADU IPS SEKOLAH DASAR
PENGARANG:NOORYA TASYA FEBRYLIA WITARI HADI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-10-15


Noorya Tasya Febrylia Witari Hadi, 2021. Komponen Kurikulum 2013 Dan Konsep Tematik Terpadu IPS Sekolah Dasar. Skripsi Program Studi Pendidikan IPS. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Pembimbing I: Dr. Syaharuddin, M.A. dan Pembimbing II: Jumriani, M.Pd.

 

Kurikulum berisikan beberapa mata pelajaran dan program pendidikan yang harus ditempuh oleh peserta didik untuk mencapai tujuan pembelajaran, mata pelajaran IPS merupakan satu dari beberapa mata pelajaran di sekolah yang dilaksanakan tingkat SD dan SMP. Namun, ada hal yang membedakan pembelajaran IPS pada tingkat Sekolah Dasar dan SMP. Pada tingkat sekolah dasar ini pembelajaran IPS diajarkan secara terpadu atau tematik berbeda dengan pembelajaran IPS di SMP yang menjadi sebuah mata pelajaran IPS. Pembelajaran IPS di sekolah dasar diintegrasikan dengan pembelajaran lainnya seperti Bahasa Indonesia, Ilmu Pengetahuan Alam, dan Matematika.

Tujuan penelitian: 1) Mendeskripsikan kurikulum IPS di SD. 2) Mendeskripsikan komponen kurikulum IPS di SD. 3) Mendeskripsikan keterampilan dasar kurikulum IPS di SD. 4) Mendeskripsikan konsep pembelajaran tematik terpadu. 5) Mendeskripsikan tematik terpadu kajian kurikulum IPS di SD Diriku. 6) Mendeskripsikan tematik terpadu kajian kurikulum IPS di SD Hidup Rukun dan Rumah. 7) Mendeskripsikan tematik terpadu kajian kurikulum IPS di SD Indahnya Kebersamaan 8) Mendeskripsikan tematik terpadu kajian kurikulum IPS di SD Benda di Lingkungan Sekitar. Penelitian ini disusun dengan menggunakan metode studi literatur untuk mendeskripsikan penelitian ini dengan menggunakan sumber dari jurnal, buku, dan ebook yang sesuai dengan masalah yang dimuat.

Hasil penelitian mendeskripsikan: 1) Kurikulum IPS di SD memfokuskan materi pembelajaran dengan bersumber dari lingkungan sekitarnya agar pembelajaran berjalan secara kontekstual. 2) Terdapat empat komponen kurikulum di SD yaitu tujuan, isi atau materi, strategi, dan evaluasi. 3) Keterampilan dasar yang harus dimiliki peserta didik mempunyai empat dimensi, yaitu pengetahuan, keterampilan, nilai dan sikap, tindakan. 4) Konsep pembelajaran tematik terpadu memberikan pengalaman belajar kepada peserta didik sehingga dapat berpengaruh pada proses belajar peserta didik, melalui tema-tema yang disesuaikan dengan lingkungan peserta didik. 5) Tematik terpadu Diriku memuat materi peran peserta didik dalam mengeksplorasi dirinya sendiri. 6) Tematik terpadu Hidup Rukun dan Rumah memuat materi sebuah identitas diri peserta didik, keluarga, teman, maupun masyarakat di lingkungan sekitarnya. 7) Tematik terpadu Indahnya Kebersamaan memuat materi keberagaman yang ada di Indonesia dan saling menghargai satu sama lain. 8) Tematik terpadu Benda-benda di Lingkungan sekitar memuat materi mengenai lingkungan yang terlibat langsung dengan peserta didik, sehingga peserta didik belajar langsung berbasis lingkungan.

 

Kata Kunci:  Kurikulum, Pendidikan IPS, Sekolah Dasar, dan Tematik                                  Terpadu

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI